Kata Bijak Islam Keutamaan Untuk Selalu Sabar Menghadapi Cobaan

0
3582

Mungkin anda sudah sering mendengar kata sabar sebagian dari iman. Dalam menjalani hidup ini, kita memang diharuskan untuk selalu bersabar. Ada banyak sekali hadist rosulullah mengenai bersabar. Nabi Muhammad SAW selalu mengajarkan umatnya untuk selalu bersabar dalam berbagai hal. Ada banyak sekali kata bijak islam tentang sabar yang bisa anda jadikan pedoman hidup. Ada banyak manfaat yang akan kita dapatkan, jika selalu bersikap sabar.

Hadist Dan Ayat Al Quran Tentang Sabar

Berikut ini beberapa hadist dan ayat al quran tentang sabar yang bisa anda jadikan pedoman:

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اصْبِرُوا وَصَابِرُوا وَرَابِطُوا وَاتَّقُوا اللَّهَ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُونَ

Hai orang-orang yang beriman bersabarlah kamu dan kuatkanlah kesabaranmu dan tetaplah bersiaga-siaga (diperbatasan negerimu) dan bertaqwalah kepada Allah supaya kamu beruntung. [1]

وَلَنَبْلُوَنَّكُمْ بِشَيْءٍ مِنَ الْخَوْفِ وَالْجُوعِ وَنَقْصٍ مِنَ الْأَمْوَالِ وَالْأَنْفُسِ وَالثَّمَرَاتِ ۗ وَبَشِّرِ الصَّابِرِينَ

Dan sungguh akan kami berikan cobaan kepadamu, dengan sedikit ketakutan, kekurangan harta, kelaparan, kehilangan jiwa (kematian) dan buah-buahan. Dan sampaikanlah kabar gembira kepada orang-orang yang sabar [2]

حَدَّثَنَا إِسْحَاقُ بْنُ مَنْصُورٍ، حَدَّثَنَا حَبَّانُ بْنُ هِلاَلٍ، حَدَّثَنَا أَبَانٌ، حَدَّثَنَا يَحْيَى، أَنَّ زَيْدًا، حَدَّثَهُ أَنَّ أَبَا سَلاَّمٍ حَدَّثَهُ عَنْ أَبِي مَالِكٍ الأَشْعَرِيِّ، قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم ‏ “‏ الطُّهُورُ شَطْرُ الإِيمَانِ وَالْحَمْدُ لِلَّهِ تَمْلأُ الْمِيزَانَ ‏.‏ وَسُبْحَانَ اللَّهِ وَالْحَمْدُ لِلَّهِ تَمْلآنِ – أَوْ تَمْلأُ – مَا بَيْنَ السَّمَوَاتِ وَالأَرْضِ وَالصَّلاَةُ نُورٌ وَالصَّدَقَةُ بُرْهَانٌ وَالصَّبْرُ ضِيَاءٌ وَالْقُرْآنُ حُجَّةٌ لَكَ أَوْ عَلَيْكَ كُلُّ النَّاسِ يَغْدُو فَبَائِعٌ نَفْسَهُ فَمُعْتِقُهَا أَوْ مُوبِقُهَا

Abu Malik (al harits) bin Ashim Al-Asj’ary r.a berkata bersabda rasulullah s.a.w : kebersihan itu sebagian dari imam dan ucapan. Alhamdulillah memenuhi timbangan dan subhanAllah serta alhamdulillah memenuhi apa yang ada diantara langit dan bumi, sembahyang sebagai pelita (cahaya), sedekah sebagai bukti iman, kesabaran itu penerangan, Quran sebagai bukti yang membenarkan kamu atau yang menentang kamu, semua manusia pada waktu pagi menjual dirinya, ada yang membebaskan dan yang membinasakan dirinya [3]

حَدَّثَنَا عَبْدُ اللَّهِ بْنُ يُوسُفَ، حَدَّثَنَا اللَّيْثُ، قَالَ حَدَّثَنِي ابْنُ الْهَادِ، عَنْ عَمْرٍو، مَوْلَى الْمُطَّلِبِ عَنْ أَنَسِ بْنِ مَالِكٍ ـ رضى الله عنه ـ قَالَ سَمِعْتُ النَّبِيَّ صلى الله عليه وسلم يَقُولُ ‏ “‏ إِنَّ اللَّهَ قَالَ إِذَا ابْتَلَيْتُ عَبْدِي بِحَبِيبَتَيْهِ فَصَبَرَ عَوَّضْتُهُ مِنْهُمَا الْجَنَّةَ ‏”‏‏.‏ يُرِيدُ عَيْنَيْهِ‏.‏ تَابَعَهُ أَشْعَثُ بْنُ جَابِرٍ وَأَبُو ظِلاَلٍ عَنْ أَنَسٍ عَنِ النَّبِيِّ صلى الله عليه وسل

Anas r.a berkata saya telah mendengar Rasulullah S.a.w bersabda Allah SWT telah berfirman. Apabila saya menguji seorang hambaku dengan buta kedua matanya, kemudian ia sabar maka saya akan menggantikannya dengan surga [4]

Keutamaan dari sifat Sabar

Dengan melihat semua kata bijak islam diatas, kita bisa tahu seperti apa keutamaan dari sabar. Sabar sebuah kata yang mudah untuk diucapkan tapi sulit dilakukan. Banyak orang yang tidak bisa bersikap sabar dengan apa yang ia hadapi. Apalagi ketika dia menghadapi masalah yang berat. Arti sabar sendiri berarti menahan segala hal.

Termasuk menahan untuk marah, menahan untuk tidak membalas dendam dan menerima apapun cobaan yang diberikan. Sabar berarti tidak melakukan kekacaun dalam bentuk apapun. Ketika bulan puasa kita harus diajarkan untuk bersabar. Tetapi bersabar tidak hanya diterapkan ketika bulan puasa saja. Tapi setiap hari dan setiap saat.

Banyak orang yang mudah dikendalikan oleh amarahnya, sehingga dia tidak bisa bersikap sabar. Akhirnya melakukan berbagai hal di luar kendali. Meluapkan amarah ke orang lain, membuat keonaran dan lainnya. Inilah yang sering kita lihat di kehidupan sehari-hari. Orang-orang mudah marah dan tidak bisa bersabar menghadapi cobaan yang dia alami.

Padahal keutamaan bersabar sangat banyak sekali. Ketika kita bersikap sabar dari ujian yang diberikan oleh Allah SWT, maka Allah akan selalu bersama orang-orang yang bersabar. Kebersamaan disini berarti Allah akan melindungi, menjaga dan menolong orang-orang yang bersabar.

Bahkan Allah akan meningkatkan ketaqwaan seseorang ketika ia selalu bersabar. Allah SWT menjanjikan kabar gembira bagi orang yang bersabar. Bayangkan betapa damainya hidup ini ketika kita bisa bersabar. Semuanya terasa lebih tenang dan tidak mudah dikendalikan oleh nafsu dan amarah.

Orang yang beriman, pasti bisa bersabar. Ada banyak hal yang bisa anda lakukan supaya bisa bersabar. Selalu beristighfar ketika menghadapi cobaan yang besar. Ambil wudhu dan menjauh dari sesuatu hal yang bisa membuat emosi. Selalu ingat bahwa Allah SWT selalu memperhatikan kita. Dengan begitu kita akan selalu lebih berhati-hati dalam mengambil sikap.

Selalu baca semua kata bijak islam tentang sabar. Tulis dan letakkan di tempat yang mudah dibaca. Ini akan membantu anda untuk selalu bersikap sabar dalam setiap kesempatan. Menyesal selalu datang terlambat, daripada anda harus menyesal nantinya, lebih baik untuk beristighfar dan bersikap sabar dalam setiap kesempatan.


Catatan Kaki

[1] Q.S. Al Imran (3) ayat 200

[2] Q.S. Al Baqarah (2) ayat 155

[3] H.R. Muslim – 223

[4] H.R. Bukhari – 5653

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY