Doa ketika Angin Kencang dan Cuaca Buruk

0
72
doa ketika angin kencang

Doa Ketika Angin Kencang – Belakangan ini seringkali terjadinya fenomena cuaca ekstream yang terjadi di beberapa wilayah. Hal ini ditandai dengan peristwa hujan lebat yang tak kunjung reda, cuaca panas yang sangat terik, dan juga angina kencang. Dalam situasi yang demikian, Sobat hendaknya senantiasa berserah dan memohon pertolongan Allah SWT dengan membaca doa ketika angin kencang.

Mengenal Doa ketika Angin Kencang Menurut Agama Islam

Angin kencang merupakan situasi cuaca buruk yang tentunya tidak dapat dihindari. Hal tersebut karena angin kencang merupakan salah satu bencana yang terjadi karena faktor alam. Apabila terjebak pada peristiwa tersebut, sobat perlu memperbanyak dzikir, dan berdoa kepada Allah SWT. Berikut doa –doa yang dapat dilantunkan untuk mendapat perlindungan Allah SWT.

1. Doa Angin Kencang Menurut Sunnah HR. Abu Dawud dan Ibnu Majah

Fenomena angina kencang tentu saja sudah ada mulai zaman nabi dan Rasul. Dalam kondisi angina kencang ataupun cuaca buruk lainnya, Rasulullah SAW memerintahkan kepada umatnya untuk berdoa menurut sunnah. Rasulullah SAW Memerintahkan umatnya untuk berdoa sebagai berikut.

اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ خَيْرَهَا وَأَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّهَا

Artinya: Artinya: Ya Allah, sungguh aku mohon kepadaMu kebaikan angin ini, serta aku berlindung kepadaMu dari keburukannya.

Doa tersebut mengisyaratkan bahwa sesungguhnya angin tidak hanya bernilai negatif. Angin juga salah satu berkah Allah SWT.

doa ketika angin kencang

Dalam hal ini, Sobat Cahaya Islam sebagai hamba harus senantiasa berserah akan kebaikan yang Allah berikan melalui angin. Tak hanya itu,  sobat juga hendaknya memohon pertolongan akan dampak buruk yang dapat terjadi dari angin kencang.

2. Doa Angin Kencang Menurut Sunnah HR. Muslim dan At Tirmidzi

Pada dasarnya, terdapat banyak sekali doa angin kencang yang dipercaya menurut ajaran Islam. Semua doa yang diajarkan tentunya memiliki nilai kebaikan. Berikut doa untuk menghadapi angina kencang menurut Rasulullah yang juga diriwayatkan melalui sahabat.

اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ خَيْرَهَا وَخَيْرَ مَا فِيْهَا وَخَيْرَ مَا أُرْسِلْتَ بِهِ، وَأَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّهَا وَشَرِّ مَا فِيْهَا وَشَرِّ مَا أُرْسِلْتَ بِهِ

Artinya: Ya Allah, sungguh aku mohon kepadaMu kebaikan angin ini, kebaikan apa yang ada padanya, dan kebaikan pada tujuan angin ini dihembuskan. Aku berlindung kepadaMu dari keburukan angin ini, keburukan apa yang ada padanya, dan keburukan tujuan angin ini dihembuskan.

Melalui doa tersebut dapat dipahami bahwa Allah SWT menurunkan angin kencang ke bumi tentunya bukan tanpa alasan. Angin yang bertiup kencang biasanya terjadi karena perbedaan tekanan pada suatu situasi cuaca. Angin kencang juga memberikan dampak positif yakni mentransfer panas.

Doa tersebut juga mengisyaratkan bahwa hanyalah Allah yang mengetahui keburukan dan kebaikan akan suat peristiwa. Dalam doa tersebut, Rasulullah mengajarkan dan mengimbau semua umat muslim untuk bergantung pada pertolongan Allah SWT akan kebaikan serta keburukan suatu hal. Hal ini bertujuan agar memupuk sifat tawakal yang ada dalam diri.

3. Doa Angin Kencang Menurut Sunnah HR. Abu Hurairah

عن أبي هريرة قال: سمعت النبي صلي الله عليه وسلم يقول: الريح من روح الله تعالي تأتي بالرحمة وتأتي بالعذاب, فإذا رأيتموها فلا تسبوها واسألوا الله خيرها واستعيذوا بالله من شرها

Artinya: “Dari Sayyidina Abu Hurairah RA. beliau berkata: “Aku mendengar Nabi SAW bersabda: ‘Angin adalah bagian dari pemberian Allah, bisa membawa rahmat dan juga bisa membawa azab. Jika kalian melihatnya, jangan mencelanya, mohonlah kepada Allah kebaikannya dan berlindunglah kepada Allah dari keburukannya.”

doa ketika angin kencang

Dari hadits tersebut dipaparkan bahwa Rasulullah SAW melarang umatnya untuk mencela fenomena angin kencang. Hal tersebut karena manusia tidaklah tahu maksud dan tujuan Allah SWT menurunkan angina ke muka bumi. Oleh karena itu, hendaknya sobat tidak berfokus pada keburukan, namun senantiasa melibatkan Allah sang Maha pemberi pertolongan.

Melalui pemaparan di atas, dapat dipahami bahwa fenomena angin kencang sangatlah sering terjadi di sekitar kita. Dalam hal ini, apabila berada dalam situasi tersebut, hendaknya sobat melafadzkan doa angin kencang yang telah diajarkan Islam melalui Rasulullah SAW. Doa-doa tersebut sebagai bentuk memohon lindungan dan keberkahan dari Allah SWT.

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY