Ayat-Ayat Al Quran Penyemangat ini Bisa Meringankan Beratnya Cobaan Hidup Lho! (Part 2)

0
2965

Halo sobat Cahayaislam yang dirahmati Allah. Pada kesempatan sebelumnya kami telah memengulas tentang ayat-ayat Al Quran penyemangat yang bisa meringankan beratnya cobaan hidup (disini). Dan pada kesempatan kali ini untuk menepati janji kami. Tim Cahayaislam telah menyusun 4 ayat yang lain yang juga merupakan ayat yang bisa anda ingat dan pahami hikmahnya, ketika anda merasa hidup anda terasa berat. Supaya nggak memakan waktu banyak, langsung cek aja deh, ayat-ayat dibawah ini ya.

Dalam Surah Al Baqarah 216

Dalam nukilan ayat tentang diwajibkannya berperang di surah Al Baqarah 216 ini ada firman Allah yang menyatakan bahwasanya bisa jadi hal yang sangat kamu benci merupakan hal yang ternyata teramat sangat baik untukmu. Begitu pula sebaliknya, bisa jadi hal yang engkau sukai merupakan hal yang ternyata buruk untukmu. Allah maha mengetahui segala hal, sedangkan kita tidak.

كُتِبَ عَلَيْكُمُ الْقِتَالُ وَهُوَ كُرْهٌ لَكُمْ ۖ وَعَسَىٰ أَنْ تَكْرَهُوا شَيْئًا وَهُوَ خَيْرٌ لَكُمْ ۖ وَعَسَىٰ أَنْ تُحِبُّوا شَيْئًا وَهُوَ شَرٌّ لَكُمْ ۗ وَاللَّهُ يَعْلَمُ وَأَنْتُمْ لَا تَعْلَمُونَ

Ayat al quran penyemangat yang satu ini bisa jadi menyatakan kepada kita untuk tidak hanya berprasangka baik atas cobaan-cobaan yang Allah berikan kepada kita, karena boleh jadi hal itu merupakan hal baik untuk kita. Kita hanya perlu melihatnya dari sisi yang berbeda. Sama seperti apa yang banyak para ulama nasihatkan. Mungkin kita telah banyak berdoa agar kita menjadi kaya, namun kita tidak kunjung mendapatkan kekayaan yang kita inginkan. Bisa jadi dengan menjadi kaya, keimanan kita bisa menjadi luntur dan berkurang. Ingat, harta juga merupakan bentuk cobaan yang lain lho!

Dalam Surah At Thalaq 2 & 3

Dalam ayat Al quran penyemangat lain yang bisa kita temui di Surat At Thalaq 2 & 3, kita bisa melihat bahwa Allah sudah memberikan janjinya bahwa Dia akan memberikan jalan keluar, membuka pintu rezeki dari mana arah yang tidak terduga, serta memberikan kecukupan pada mereka orang-orang yang bertaqwa kepadaNya, dan pasrah kepada Allah. Jadi, bila anda ingin lebih disayang dan diberik kecukupan serta rejeki yang baik dari Allah. Maka bisa anda amalkan sifat-sifat yang ada di ayat ini.

وَمَنْ يَتَّقِ اللَّهَ يَجْعَلْ لَهُ مَخْرَجًا

وَيَرْزُقْهُ مِنْ حَيْثُ لَا يَحْتَسِبُ ۚ وَمَنْ يَتَوَكَّلْ عَلَى اللَّهِ فَهُوَ حَسْبُهُ ۚ إِنَّ اللَّهَ بَالِغُ أَمْرِهِ ۚ قَدْ جَعَلَ اللَّهُ لِكُلِّ شَيْءٍ قَدْرًا

Dalam Surah Ar Ra’d 11

لَهُ مُعَقِّبَاتٌ مِنْ بَيْنِ يَدَيْهِ وَمِنْ خَلْفِهِ يَحْفَظُونَهُ مِنْ أَمْرِ اللَّهِ ۗ إِنَّ اللَّهَ لَا يُغَيِّرُ مَا بِقَوْمٍ حَتَّىٰ يُغَيِّرُوا مَا بِأَنْفُسِهِمْ ۗ وَإِذَا أَرَادَ اللَّهُ بِقَوْمٍ سُوءًا فَلَا مَرَدَّ لَهُ ۚ وَمَا لَهُمْ مِنْ دُونِهِ مِنْ وَالٍ

Dalam surat Ar Rad 11 ini diceritakan bahwasanya setiap diri manusia itu sudah dikelilingi oleh malaikat yang menjaga perkara-perkaranya Allah supaya tetap pada tempatnya. Dan Allah tidak akan mengubah keadaan sebuah umat kecuali mereka sendiri berusaha untuk mengubahnya. Hal ini memiliki pengertian bahwa segala sesuatu yang terjadi kepada kita merupakan hasil dari apa yang telah kita perbuat.

Secara tersirat dan tersurat dalam ayat Al Quran penyemangat disini kita diharuskan untuk berusaha semampu kita untuk mengubah keadaan kita, serta introspeksi diri tentang perilaku kita dan bagaimana kita menjalani kehidupan kita.

Memang dalam kehidupan ini banyak sekali rintangan dan cobaan yang diberikan oleh Allah kepada manusia. Namun sesungguhnya cobaan-cobaan tersebut merupakan cara Allah untuk mengetahui yang mana sih sebenarnya hamba-hambaNya yang paling mulia dan bertaqwa. Mereka yang bisa melewati banyak rintangan dunia tersebut dengan tetap dalam keimanan dan ketaqwaan kepada Allah akan menjadi kandidat yang kuat yang akan menempati kehidupan yang kekal dan penuh kenikmatan di Surga kelak.

Untuk itu, marilah kita ubah cara pandang kita terhadap cobaan-cobaan tersebut. Marilah kita lebih banyak bersyukur dan mengurangi keluhan kita dengan keyakinan-keyakinan bahwa pertolongan dari Allah itu dekat bila kita dekat dengan Allah. Semoga ayat Al quran penyemangat diatas bisa membantu mengingatkan sobat Cahayaislam semuanya ya agar tetap bertahan dengan keyakinan kepada Allah. Amiin.

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY