Sejarah Berdirinya Nahdlatul Ulama, Ormas Islam Terbesar di Indonesia

0
190
sejarah berdirinya Nahdlatul Ulama

Sejarah Berdirinya Nahdlatul Ulama – Sobat Cahaya Islam pasti mengenal Nahdlatul Ulama (NU) yang merupakan ormas Islam besar di Indonesia. Rekam jejak organisasi ini telah mewarnai sejarah sejak Indonesia belum meraih kemerdekaan. Bagaimana sejarah berdirinya Nahdlatul Ulama dan kiprahnya dalam kehidupan masyarakat?

Latar Belakang dan Sejarah Berdirinya Nahdlatul Ulama

Munculnya gerakan pembaharuan Islam di Arab Saudi yang mendapat dukungan penuh dari pemerintah setempat, menimbulkan kekhawatiran di sebagian kalangan ulama dan pesantren di Indonesia. Mereka khawatir dengan hilangnya kebebasan dalam bermadzhab dan mengamalkan ajaran Islam sesuai keyakinan.

sejarah berdirinya Nahdlatul Ulama

Memang gerakan para pembaharu muncul dengan dorongan semangat untuk kembali kepada Al-Qur’an dan Sunnah yang murni. Gerakan ini banyak mendapat sambutan dari umat Islam sedunia, termasuk di Indonesia melalui Muhammadiyah dan Sarekat Islam.

Sebagian kalangan merasa resah dengan keadaan ini. Mereka memandang gerakan pembaharuan ini akan melarang amalan kalangan tradisi, seperti membangun kuburan, nyadran, padusan, amalan-amalan tarekat sufi.

Para ulama dari kalangan tradisi lantas membuat perkumpulan untuk melindungi Islam dan aliran tarekat. Tanpa keberadaan organisasi yang kuat maka amalan-amalan mereka akan selalu menjadi bidikan para pembaharu yang ingin mengembalikan Islam ke jalan Al-Qur’an dan Sunnah.

Tokoh yang menjadi pelopor ormas ini adalah Kyai Haji Abdul Wahab Hasbullah, Ustadz Ahmad Ghanaim Al-Amir, Kyai Haji Khalil, dan Syaikh Hasyim Asyari. Syaikh Hasyim Asyari menjadi pimpinan NU dan menetapkan kitab Qanun Asasi (Prinsip Dasar) dan I’tiqad Ahlussunnah Wal Jamaah.

Demikianlah, pada 16 Rajab 1344 H atau 31 Januari 1926 berdirilah Nahdlatul Ulama (Kebangkitan Ulama), hanya dua tahun setelah berakhirnya khilafah Turki Utsmani. Hal ini seakan menggambarkan perpecahan di dalam tubuh umat Islam di antara kubu yang menghendaki pembaharuan Islam dan yang ingin mempertahankan tradisi.

Perpecahan umat Islam memang sebuah keniscayaan yang sudah Rasulullah saw kabarkan sejak 14 abad silam. Beliau bersabda dalam sebuah hadits, “Sesungguhnya dua kalangan Ahli Kitab (Yahudi dan Nasrani) telah terpecah menjadi tujuh puluh dua sekte–perawi berkata, ‘Maksudnya, sekte yang berlandaskan hawa nafsu’. Sedangkan umat ini (Islam) akan terpecah menjadi tujuh puluh tiga sekte. Semuanya akan masuk neraka kecuali satu golongan yakni Al-Jamaah. Dan akan muncul di kalangan umatku beberapa kelompok yang terjangkiti hawa nafsu tersebut sebagaimana penyakit yang menjangkiti seseorang. Tidak ada satu keringat atau persendian kecuali akan dimasukinya.” (HR Ahmad, IV/102)

Kiprah Nahdlatul Ulama di Indonesia

Sobat Cahaya Islam, hampir seabad usia organisasi Nahdlatul Ulama. Selain memiliki jumlah pengikut yang fantastis, NU tentunya juga banyak memiliki peran dalam kehidupan masyarakat. Ormas ini berfokus pada bidang pendidikan, pemberdayaan masyarakat, dan toleransi antarumat beragama.

sejarah berdirinya Nahdlatul Ulama

Bagaimana kiprah Nahdlatul Ulama terangkum dalam aspek-aspek berikut ini:

1.     Pendidikan

NU mendirikan ribuan pesantren yang memberikan layanan pendidikan ilmu agama dan pengetahuan umum. Di samping itu, pesantren juga mengajarkan akhlak mulia, etika, dan keterampilan praktis.

2.     Kesehatan

Organisasi juga mengembangkan layanan dalam bidang kesehatan. Rumah sakit dan klinik melayani masyarakat terutama di daerah terpencil.

3.     Sosial

Program sosial NU berupa bantuan makanan, perumahan, dan saat terjadi bencana alam.

4.     Ekonomi

Dalam bidang ini NU berfokus pada pengembangan keterampilan dan tunjangan modal usaha.

5.     Politik

Dalam bidang politik NU gencar memperjuangkan hak-hak masyarakat Islam, mengkampanyekan demokrasi, pluralisme, dan toleransi.

Sebagaimana ormas lainnya, Nahdlatul Ulama juga mengalami pasang-surut. Faktor-faktor seperti perubahan kepemimpinan, perubahan politik, fluktuasi sosial, dan hambatan internal maupun eksternal.

Namun, NU tetap berdiri tegar dan bertahan menghadapinya. Sejarahnya yang panjang menjadi bukti otentik.

Sobat Cahaya Islam, demikian uraian singkat tentang sejarah berdirinya Nahdlatul Ulama. Di zaman ini, ormas memang telah menjadi bagian yang tidak terpisahkan dalam kehidupan umat Islam. Namun, tentulah setiap orang menghendaki dirinya termasuk golongan yang selamat.

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY