Pengertian Diskriminasi dan Hukumnya Dalam Islam, Bolehkah?

0
1206
Pengertian Diskriminasi Menurut Islam

Pengertian diskriminasi – Diskriminasi adalah perilaku yang timbul akibat adanya ketidakseimbangan dalam hubungan sosial. Biasanya ini dipicu karena perbedaan kekuatan, kedudukan atau bahkan terjadi karena adanya pihak mayoritas dan minoritas. Diskriminasi itu sendiri adalah sikap membedakan golongan-golongan tertentu yang berkaitan dengan suatu kepentingan. Biasanya berdasar pada suku, agama, ataupun ras. Dan tentu saja tindakan diskriminasi bukanlah suatu sikap yang tepat untuk menghadapi perbedaan.

Pengertian Diskriminasi Menurut Islam

Diskriminasi memang seringkali kita temukan pada kelompok atau golongan tertentu. Apalagi dalam kehidupan yang saling berdampingan dan menimbulkan perbedaan. Dalam islam, tidak ada dalil atau ayat yang membenarkan tindakan diskriminasi atau membeda-bedakan. Sedangkan dimata Allah SWT semua manusia sama, yang membedakan adalah amalannya. Lalu bagaimana hukumnya diskriminasi dalam islam, bolehkah?

Pengertian Diskriminasi dan Hukumnya Dalam Islam, Bolehkah?

Pengertian Diskriminasi dan Bolehkah Dalam Islam

Pengertian diskriminasi adalah suatu sikap membedakan golongan-golongan yang berkaitan dengan kepentingan tertentu. Dalam pandangan islam, sikap diskriminasi ini tidak dibenarkan. Jika Allah saja menyebut bahwa semua manusia sama, bagaimana bisa kita sebagai manusia justru membeda-bedakan antara golongan yang satu dengan yang lain.

يَا أَيُّهَا النَّاسُ إِنَّا خَلَقْنَاكُمْ مِنْ ذَكَرٍ وَأُنْثَىٰ وَجَعَلْنَاكُمْ شُعُوبًا وَقَبَائِلَ لِتَعَارَفُوا ۚ إِنَّ أَكْرَمَكُمْ عِنْدَ اللَّهِ أَتْقَاكُمْ ۚ إِنَّ اللَّهَ عَلِيمٌ خَبِيرٌ

Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling kenal-mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia diantara kamu disisi Allah ialah orang yang paling takwa diantara kamu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal.(1)

Ayat ini menegaskan bahwasanya Allah memang menjadikan manusia berbangsa-bangsa dan bersuku-suku. Yang artinya, manusia diciptakan dengan perbedaan antara satu sama lain. Itulah sebabnya, diskriminasi bukan tindakan yang dibenarkan dalam islam. Lalu bagaimana hukumnya, bolehkah? Tentu saja ini dilarang, karena islam tidak mengajarkan kita untuk saling membedakan. Bahkan justru dianjurkan untuk saling toleransi, menghormati.

Bagaimana Menghindari Sikap Diskriminasi? Begini Caranya

Pengertian Diskriminasi dan Hukumnya Menurut Islam

Sikap diskriminasi bukan hanya menyimpang dari ajaran islam, ini juga bisa menimbulkan banyak kemudharatan lho sobat CahayaIslam. Itulah kenapa, alangkah lebih baik jika kita menghindari sikap diskriminasi. Bagaimana caranya?

Meningkatkan Ketaqwaan Terhadap Allah SWT

Dengan meningkatkan ketaqwaan terhadap Allah SWT, maka kita akan semakin menjaga setiap perbuatan kita. Dengan sikap taqwa inilah yang akan membantu kita untuk pandai-pandai membedakan mana yang boleh dilakukan dan mana yang tidak boleh karena melanggar ajaran islam. Dengan begitu, kita bisa menghindari sikap seperti diskriminasi yang memberikan kerugian bagi diri sendiri dan orang lain.

Bersikap Toleransi dan Menjaga Silaturahmi

Untuk menghindari sikap diskriminasi, maka sikap toleransi harus ditingkatkan. Jangan lupa menanamkan nilai-nilai islam dalam setiap tindakan atau perbuatan kita. Seperti halnya menjaga silaturahmi yang harus ditanamkan agar tidak ada sikap diskriminasi. Dengan suka bersilaturahmi, maka sikap toleransi juga tumbuh.

Pengertian diskriminasi – yang merupakan sikap membedakan golongan-golongan tertentu berdasarkan agama, suku, ras dan hal-hal lainnya. Sobat CahayaIslam, sikap ini bukanlah sikap seorang muslim. Sehingga dalam islam hukumnya adalah dilarang untuk melakukan tindakan diskriminasi.


Catatan Kaki:

(1) – Surat Al-Hujurat Ayat 13

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY