Brazil Menyelidiki Kasus Pada Manusia Terkait Dengan Penyakit Sapi Gila, Ini Hikmah Munculnya Penyakit Sapi Gila dalam Islam

0
777
Brazil

Brazil – Baru-baru ini terjadi di suatu kasus yang diduga terkait dengan penyakit sapi gila, terutama pada manusia. Penyelidikan ini dilakukan pada negara bagian di Rio de Janeiro. Adanya penemuan tersebut mengakibatkan dikeluarkannya peringatan tentang bahayanya kepada pengemas daging. Oleh karena itu, mereka menghentikan ekspor daging ke negara Cina.

Sobat Cahaya Islam, Islam mengajarkan kepada kita untuk mengambil hikmah dari apa yang Allah ciptakan. Salah satunya seperti penyakit sapi gila. Penyakit ini biasanya menyerang sapi  di peternakan, contohnya seperti di negara Brazil. Mereka menemukan 2 orang warga yang terkena kasus penyakit sapi gila dan mereka sudah dirujuk ke otoritas kesehatan negara bagian.

Penyakit ini terjadi disebabkan protein yang ada di otak sapi sudah terinfeksi. Penyakit sapi gila ini dapat menjangkiti manusia yang telah mengonsumsi daging sapi yang terkena penyakit sapi gila tersebut. Lalu, apa hikmah dari adanya penyakit sapi gila tersebut dalam Islam?

Hikmah Munculnya Penyakit Sapi Gila dalam Islam Seperti yang Terjadi Di Brazil

Munculnya penyakit sapi gila ini membuat negara Brazil tidak dapat mengekspor daging sapi ke berbagai negara, termasuk negara Cina. Sebab, negara Cina melarang adanya impor daging sapi dari negara Brazil sebagai efek dari adanya penyakit sapi gila. Hal ini disebabkan penyakit sapi gila dapat menular pada manusia.

Brazil

Selain itu, penyakit mematikan ini ternyata menyerang pada bagian tulang dan persendian. Penyakit ini dapat menular dari hewan kambing ke hewan sapi. Sebab, pakan yang diberikan kepada hewan sapi yang berbentuk serbuk protein hewani diambil dari sisa-sisa limbah tulang hewan ternak.

Namun, Allah menciptakan segala sesuatu pasti tidak sia-sia dan dapat diambil pelajarannya. Adapun hikmah dari adanya penyakit sapi gila dalam Islam diantaranya:

1. Termasuk Tanda Kiamat

Rasulullah pernah mengatakan bahwasanya akan ada 6 hal yang akan terjadi menjelang hari kiamat. Salah satunya adalah munculnya dua penyebab kematian yang akan melanda manusia disebabkan suatu penyakit yang menyerupai penyakit kambing. Salah satu contohnya adalah penyakit sapi gila yang ditularkan oleh hewan kambing.

Brazil

2. Perubahan Kebijakan Pangan Di Setiap Negara

Adanya penyakit sapi gila dapat mengubah kebijakan pangan yang tadinya menggunakan pakan yang berasal dari protein hewani menjadi pakan yang bersifat alami. Contohnya, seperti rerumputan yang memang sudah seharusnya menjadi pakan sapi sebagaimana yang diajarkan oleh Rasulullah.

اَوَلَمۡ يَرَوۡا اَنَّا نَسُوۡقُ الۡمَآءَ اِلَى الۡاَرۡضِ الۡجُرُزِ فَنُخۡرِجُ بِهٖ زَرۡعًا تَاۡكُلُ مِنۡهُ اَنۡعَامُهُمۡ وَاَنۡفُسُهُمۡ‌ؕ اَفَلَا يُبۡصِرُوۡنَ

Artinya: Dan tidakkah mereka memperhatikan, bahwa Kami mengarahkan (awan yang mengandung) air ke bumi yang tandus, lalu Kami tumbuhkan (dengan air hujan itu) tanam-tanaman sehingga hewan-hewan ternak mereka dan mereka sendiri dapat makan darinya. Maka mengapa mereka tidak memperhatikan? ( Q. S. As-Sajdah: 27).

Sebab, pakan yang berasal dari limbah-limbah sisa hewani dicampur dengan bahan-bahan kimia biasanya kualitasnya lebih rendah daripada pakan hewan yang alami. Limbah sisa hewan yg dapat memunculkan bakteri atau virus baru yang sebelumnya alami oleh hewan dan dan pasti akan berpindah kepada hewan yang memakan sisa limbah hewan tersebut.

3. Menambah Keimanan Kepada Allah

Munculnya penyakit sapi gila ini membuat semakin bertambah keimanan kita kepada Allah. Sebab, hanya Allah yang dapat menciptakan dan memunculkan Penyakit ini. Kita sebagai manusia hanya bisa bertawakal dan berusaha mencegah terjangkitnya penyakit tersebut pada orang-orang di sekitar kita.

Itulah hikmah munculnya penyakit sapi gila dalam Islam seperti yang terjadi Brazil. Semoga Allah menjauhkan kita dari penyakit sapi gila tersebut. Amiinn…

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY