Aphelion, Keajaiban Ciptaan Allah SWT untuk Alam Semesta

0
843
Aphelion

Aphelion – Baru – baru ini BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika) tengah mengabarkan bahwa bumi tengah berada di titik terjauh atau biasa disebut dengan peristiwa Aphelion. Hal ini menyebabkan adanya perubahan cuaca di bumi sehingga suhu menjadi lebih dingin. Peristiwa ini adalah kebalikan dari peristiwa Perihelion.

Sobat Cahaya Islam, peristiwa Aphelion yang terjadi sekarang adalah bukti keajaiban dari Allah Ta’ala. Hal ini harusnya menjadi renungan bagi makhluk di muka bumi bahwa mereka adalah makhluk yang kecil dan sangat tak berdaya.

Bagaimana Umat Menyikapi Peristiwa Aphelion yang terjadi?

Aphelion

Sobat Cahaya Islam, terjadinya peristiwa Aphelion adalah salah satu kebesaran Allah SWT yang perlu umat jadikan sebagai bahan muhasabah serta tidak bersikap takabur ketika berjalan di bumi Allah SWT. Selain itu, umat juga menyadari akan dirinya yang memiliki keterbatasan akal serta daya untuk menyaingi ciptaan Allah SWT.

Mengapa hal tersebut sangat penting? Sebab hari ini umat sudah mulai melupakan akan karakteristiknya sebagai umat yang tak berdaya dan lemah. Sebagian besar dari mereka berjalan dengan penuh kebanggaan atas harta, jabatan maupun keluarga yang umat miliki.

Padahal, kesemuanya adalah titipan dari Allah SWT yang kapan saja dapat Allah SWT ambil. Poin inilah yang harus umat sadari agar tak marah dan menggugat Allah SWT manakala kecintaan manusia telah terenggut darinya.

Memang, secara lisan sangat mudah untuk umat ucapkan, namun hal ini perlu umat latih secara khusus setiap hari agar keikhlasan menerima takdir Allah SWT semakin tertancap dan mengakar dalam diri. Dengan demikian, umat akan lulus dengan predikat taqwa sebab tetap meyakini keputusan Allah SWT.

Takdir sendiri dalam Islam adalah sebuah ketetapan mutlak dari Allah SWT yang tak akan pernah umat bisa ubah. Adapun definisi bahwa takdir dapat diubah hanya sebuah wasilah untuk tetap memotivasi umat agar senantiasa memperbaiki kehidupan.

Sebab, sesungguhnya Allah SWT pasti telah mengetahui akhir dari kehidupan setiap makhluknya. Hanya saja, Allah SWT akan menilai bagaimana seorang hamba berjuang untuk menguatkan keimanan Islam dalam dirinya.

Dampak Negatif bila Umat Tak Meyakini Takdir

Aphelion

Salah satu hal yang perlu umat khawatirkan bila tak meyakini takdir yakni beberapa dampak negative baginya. Dampak tersebut tentu saja akan menjadikan umat sebagai hamba yang terkategorikan durhaka. Selain itu, beberapa dampak di antaranya yakni :

1.    Tak Mendapat Ridho Allah SWT

Umat yang ragu akan takdir yang Allah SWT berikan, tentu tak akan mudah mendapat ridho Allah Ta’ala. Sebab, ridho Allah Ta’ala letaknya ada pada keikhlasan hati. Bila umat tak yakin dengan takdir yang ia hadapi, lantas bagaimana akan muncul keikhlasan ketika melakukannya? Tentu saja akan sangat mustahil bukan?

2.    Ragu Terhadap RabbNya

Selain tak mendapat Ridho dari Allah SWT, tentu umat akan mulai meragukan apapun pemberian Allah SWT. Hal ini terjadi lantaran keraguan yang ada dalam hati sudah terlampau besar. Jika terlanjur dan keraguannya terus meningkat, maka akan dikhawatirkan umat memilih jalan keluar dari Islam. Kondisi bisa seekstrem demikian sebab arus pemurtadan semakin deras sekarang. Hal ini sesuai dengan firman Allah Ta’ala yakni :

قُلْ يٰٓاَيُّهَا النَّاسُ اِنْ كُنْتُمْ فِيْ شَكٍّ مِّنْ دِيْنِيْ فَلَآ اَعْبُدُ الَّذِيْنَ تَعْبُدُوْنَ مِنْ دُوْنِ اللّٰهِ وَلٰكِنْ اَعْبُدُ اللّٰهَ الَّذِيْ يَتَوَفّٰىكُمْ ۖ وَاُمِرْتُ اَنْ اَكُوْنَ مِنَ الْمُؤْمِنِيْنَ

Artinya : Katakanlah (Muhammad), “Wahai manusia! Jika kamu masih dalam keragu-raguan tentang agamaku, maka (ketahuilah) aku tidak menyembah yang kamu sembah selain Allah, tetapi aku menyembah Allah yang akan mematikan kamu dan aku telah diperintah agar termasuk orang yang beriman

Nah Sobat Cahaya Islam, demikian ulasan tentang peristiwa Aphelion serta bagaimana umat agar terhindarkan dari dampak negative jika meragu dengan takdir sebagia pemberian dari Allah SWT. Selain itu, umat juga perlu menghindari agar tak terjebak dalam keraguan akan takdir pada Allah Ta’ala.

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY