Fenomena Matahari Cincin Terjadi, Wajibkah Melakukan Sholat Gerhana?

0
1046

Matahari Cincin – biasa disebut dengan halo matahari, fenomena ini sebenarnya terjadi di atmosfer bumi. Fenomena halo matahari ini terjadi pada hari minggu kemarin, tepatnya pada pukul 10.00 pagi. Lalu apakah ada perbedaan antara halo matahari dan gerhana matahari cincin? Ya…, ternyata ada perbedaan diantara keduanya.

Halo matahari merupakan suatu fenomena dimana awan cirrus yang dingin membiaskan cahaya matahari sehingga pada akhirnya terbentuklah cincin yang melingkar di sekitar matahari. Sedangkan gerhana matahari cincin terjadi dikarenakan matahari, bulan, dan bumi terletak pada jalur yang segaris. Selain itu, pinggiran bulan yang bisa disebut piringan bulan lebih kecil dari piringan matahari. Lalu, apakah kita wajib sholat gerhana ketika fenomena halo matahari?

Sobat Cahaya Islam, Islam mengajarkan kepada kita untuk melakukan sholat gerhana ketika terjadi gerhana bulan atau gerhana matahari. Perintah ini sudah ada sejak zaman Rasulullah. Hal tersebut dengan hadist yang berbunyi:

إِنَّ الشَّمْسَ وَالْقَمَرَ آيَتَانِ مِنْ آيَاتِ اللَّهِ ، لاَ يَنْخَسِفَانِ لِمَوْتِ أَحَدٍ وَلاَ لِحَيَاتِهِ ، فَإِذَا رَأَيْتُمْ ذَلِكَ فَادْعُوا اللَّهَ وَكَبِّرُوا ، وَصَلُّوا وَتَصَدَّقُوا

“Sesungguhnya matahari dan bulan adalah dua tanda di antara tanda-tanda kekuasaan Allah. Gerhana ini tidak terjadi karena kematian seseorang atau lahirnya seseorang. Jika melihat hal tersebut maka berdo’alah kepada Allah, bertakbirlah, kerjakanlah shalat dan bersedekahlah.” (HR. Bukhari no. 1044).

Akan tetapi, ada beberapa fenomena alam yang terlihat seperti gerhana, padahal nyatanya bukan termasuk dalam gerhana. Salah satu contohnya adalah fenomena halo matahari. Lalu, apakah kita masih wajib untuk melakukan sholat gerhana?

Kewajiban Melakukan Sholat Gerhana Tidak Termasuk Fenomena Matahari Cincin

Fenomena matahari cincin atau yang biasa disebut dengan halo matahari sempat viral kemarin. Pasalnya, banyak orang yang menganggap halo matahari ini termasuk gerhana matahari cincin. Padahal, kenyataannya tidak sama antara gerhana matahari cincin dan halo matahari. Lalu, apakah kewajiban kita jika gerhana matahari benar-benar muncul adanya?

Hal yang harus kita lakukan ketika terjadi gerhana, diantaranya adalah:

  1. Banyak berzikir kepada Allah
  2. Banyak mengeluarkan sedekah
  3. Mendengarkan khutbah setelah sholat gerhana

Lalu, bagaimana dengan sholat gerhana? Sholat gerhana tidak wajib dikerjakan, akan tetapi mengerjakan sholat gerhana hukumnya sunnah muakkadah. Artinya, sunnah yang sangat dianjurkan untuk dikerjakan oleh orang-orang yang beragama Islam.

Adapun tata cara melakukan melakukan sholat gerhana, diantaranya:

  1. Dilaksanakan Secara Berjamaah

Hal tersebut didasarkan pada contoh dari Rasulullah ketika melakukan sholat gerhana. Beliau melakukannya di masjid secara berjamaah bersama dengan pengikutnya yang beriman.

  1. Tidak Ada Azan dan Iqamat

Melakukan sholat gerhana tidak ada azan dan iqamatnya. Adapun panggilan sholat yang digunakan hanyalah “Asholatu Jamiah”.

  1. Menggunakan Sirr dan Jarr

Adapun yang dimaksud dengan sirr dan jar ini adalah merendahkan dan mengeraskan suara ketika melakukan sholat gerhana.

  1. Disunnahkan untuk Mandi

Sebelum melaksanakan sholat gerhana, kita disunnahkan untuk mandi terlebih dahulu. Hal ini disebabkan sholat gerhana ini dilaksanakan secara berjamaah. Jika kita tidak mandi, bayangkan saja bila orang di sebelah kita mencium bau keringat kita, hehehe…

  1. Melakukan Khutbah

Sebagaimana sholat jumat yang ada khutbahnya, sholat gerhana juga ada khutbahnya. Hal ini sebagaimana yang diajarakan Rasulullah ketika melakukan sholat gerhana, Beliau juga berkhutbah dihadapan banyak manusia.

Lalu, apakah kita juga harus melakukan sholat gerhana ketika ada fenomena halo matahari? Tentu saja tidak. Hal tersebut disebabkan halo matahari tidak termasuk dalam gerhana matahari. Sehingga kita tidak boleh melakukan sholat gerhana matahari ketika fenomena halo matahari tersebut terjadi.

Itulah kewajiban melakukan sholat gerhana tidak termasuk fenomena matahari cincin. Oleh sebab itu, kita sebagai orang islam harus mengetahui suatu perkara sebelum kita bertindak dan melakukan sesuatu. Semoga Allah terus membimbing kita di jalan yang lurus. Amiinn…

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY