Mengenal Do’a Kesembuhan Orang Sakit dan Keutamaanya

0
278
do’a kesembuhan orang sakit

Do’a Kesembuhan Orang Sakit – Sobat Cahaya Islam pasti sudah tahu bahwa  Islam telah mengajarkan kepada kita untuk saling tolong menolong sesama manusia. Di samping itu, sebagai manusia juga perlu mendoakan segala kebaikan untuk sesama, khususnya untuk orang yang sedang sakit. Menjenguk dan memberikan do’a kesembuhan orang sakit merupakan bentuk perhatian yang dapat mendatangkan pahala.

Mengenal Berbagai Macam Do’a Kesembuhan Orang Sakit

Rasulullah SAW mengimbau umat muslim untuk menjenguk dan mendoakan orang lain yang sedang sakit. Hal tersebut karena doa menjadi salah satu penawar yang dapat meringankan penyakit. Berikut berbagai macam do’a kesembuhan orang sakit serta keutamaannya.

1.      Do’a Rasulullah untuk Kesembuhan Sahabat Utsman Bin Affan

Doa kesembuhan untuk orang-orang yang sakit pertama adalah doa yang dipanjatkan oleh Rasulullah untuk sahabat Utsman. Sahabat utsman pernah mengalami sakit yang mengakibatkan dirinya menjadi lemah. Dengan perhatian dan keikhlasan, Rasulullah berdoa melalui lafadz berikut.

بِسْمِ الله الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ، أُعِيذُكَ بِالله الأَحَدِ الصَّمَدِ الَّذِي لَمْ يَلِدْ وَلَمْ يُولَدْ وَلَمْ يَكُنْ لَهُ كُفْوًا أَحَدٌ مِنْ شَرِّ مَا تَجِدُ

Artinya: “Dengan menyebut nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, aku mendoakanmu dengan nama Allah Yang Esa, Yang bergantung kepada-Nya segala sesuatu, Yang tiada beranak dan tidak pula diperanakkan dan tidak ada seorangpun yang setara dengan Dia, dari segala keburukan yang engkau temui”.

Doa ini memiliki keutamaan yakni mendatangkan kebaikan bagi orang yang sakit. Dengan doa kesembuhan ini Allah SWT juga menjanjikan ketenangan hati dan jiwa bagi orang yang sedang sakit. Melalui doa tersebut diharapkan orang yang sedang sakit dapat lebih mudah proses penyembuhannya.

2.      Doa untuk Teman yang Sedang Sakit

Dalam kehidupan sehari-hari, seringkali sobat menjumpai teman yang sedang sakit. Sebagai upaya memupuk hubungan yang baik sesama manusia, hendaknya sobat menjenguk dan turut mendoakan kesembuhan baginya. Berikut do’a kesembuhan orang sakit yang dilantunkan oleh Rasulullah pada saat menjenguk sahabat Sa’dan.

اللَّهُمَّ اشْفِ سَعْدًا، اللَّهُمَّ اشْفِ سَعْدًا، اللَّهُمَّ اشْفِ سَعْدًا

Artinya : Ya Allah, sembuhkan…. (Sa’dan ini bisa Anda ganti dengan nama teman yang sakit)

Doa ini memiliki keutamaan yakni menumbuhkan sikap tawakkal dan berserah kepada Allah SWT. Doa ini menjadi  permohonan kepada Allah SWT untuk meringankan penyakit teman yang sedang sakit. Tak hanya itu, dengan doa yang diberikan dapat memberikan dukungan semangat dan motivasi teman agar segera sembuh.

3.      Do’a Kesembuhan untuk Orang Tua

Sebagai seorang anak, hendaknya senantiasa mendoakan kebaikan untuk orang tua.  Apabila orang tua  sedang sakit, anak-anak harus mendoakan untuk kesehatan dan kepulihannya. Berikut  ini doa yang dapat dipanjatkan untuk memohon kesembuhan orang tua.

اللَّهُمَّ اشْفِ أَبَا وَأُمَّتِي مِنَ الدَّاءِ وَقِهِمَا مَكْرُوهَ الْأَلَمِ وَرَفِقْ بِهِمَا فِي الْعَافِيَة

“Ya Allah, sembuhkanlah ayah dan ibu kami dari penyakit, hindarkanlah mereka dari kesakitan yang tidak disukai, dan berilah kelembutan pada mereka dalam keadaan sehat.”

Doa ini dapat dipanjatkan sebagai bentuk kasih sayang dan ketulusan dari seorang anak untuk orang tuanya. Di balik doa ini, terdapat keutamaan yang besar dan bermanfaat untuk sobat serta orang tua yang sedang sakit. Keutamannya ialah memberikan ketenangan hati bagi orang tua yang sedang sakit, serta memberikan limpahan Rahmat untuk anak-anak yang mendoakan.

Melalui pemaparan terkait do’a kesembuhan orang sakit, dapat dipahami bahwa doa adalah bentuk dukungan yang perlu diberikan kepada orang yang sedang sakit. Hendaknya Sobat Cahaya Islam perlu mendoakan kesembuhan dengan khusyuk kepada orang yang sakit. Hal tersebut karena dengan doa yang dipanjatkan, banyak keutamaan dan manfaat yang Allah berikan untuk orang yang sedang sakit.

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY