Rame – Rame Tonton Dear Nathan, Beginilah Pandangannya dalam Islam

0
463
Dear Nathan

Dear Nathan – Beberapa hari yang lalu, film Dear Nathan kembali menjadi perburuan para remaja sebab akan tayang kembali dengan alur cerita yang baru. Sontak saja, hadirnya film ini di penghujung akhir tahun menjadi kabar gembira tersendiri.

Sebagaimana yang umat ketahui, bulan November adalah bulan dimana liburan sekolah sudah ada di depan mata.

Sobat Cahaya Islam, film Dear Nathan bisa saja dapat menjadikan para generasi terlena dengan waktu. Sehingga, para generasi khususnya remaja harus lebih berhati – hati lagi supaya tak sampai menjadikan waktunya tak produktif karena tontonan semata.

Bagaimana Alur Kisah Dear Nathan Jilid 2?

Sobat Cahaya Islam, film Dear Nathan singkatnya mengisahkan tentang seorang Nathan yang harus tegar dalam melawan penyakitnya.

Namun semua kesedihan yang Ia miliki berangsur hilang semenjak kedatangan sang gadis yang memikat hati Nathan. 

Hukum Menonton Film dalam Islam

Sobat Cahaya Islam, segala aktivitas yang umat lakukan tentu harus mendapatkan pertanggungjawaban. Termasuk halnya menonton film.

Hukum menonton sendiri adalah mubah. Sederhananya, kemubahan harus mendekatkan umat pada ketaatan. Jika malah menjadikan umat dekat dengan kemaksiatan maka akan menambah dosa.

Misal jika film tersebut malah menggambarkan kondisi laki – laki dan wanita yang tak menjaga batasan pergaulan, maka bisa menjadi hitungan dosa tersendiri. Belum lagi dengan aurat yang banyak dipertontonkan di film.

Tips Pilah Tontonan Islami

Sobat Cahaya Islam, di era serba bebas hari ini tentu umat harus lebih berhati – hati dalam memilih tontonan. Apalagi dengan kondisi pergaulan yang semakin bebas yang sering dipertontonkan dalam film dapat menjadikan kepribadian generasi muslimin berkurang.

1.      Carilah Tontonan Bertema Religi

Sobat Cahaya Islam, biasanya ketika umat mau menonton film tentu mereka akan memilih tema film tersebut. Nah, pemilihan tersebut harusnya sesuai dengan landasan syariat. Misalnya, tontonan tersebut mendekatkan umat dengan ketaqwaan.

Dear Nathan

Pembuatan tontonan tersebut sudah dipastikan sesuai dengan syariat. Tidak melanggar batasan antara laki – laki dan perempuan dalam Islam. Apakah mudah menemukan tontonan dengan kriteria demikian? Mungkin bisa saja, tapi sangat sulit. Perhatikan juga batasan pergaulan dalam tontonan tersebut. Hal ini sebagaimana firman Allah Ta’ala dalam surat Al Isra’ 32 yakni :

وَلَا تَقْرَبُوا الزِّنٰىٓ اِنَّهٗ كَانَ فَاحِشَةً ۗوَسَاۤءَ سَبِيْلًا

Artinya : Dan janganlah kamu mendekati zina; (zina) itu sungguh suatu perbuatan keji, dan suatu jalan yang buruk.

2.      Pastikan Tak ada Pelanggaran Syariat dalam Tontonan

Karena mendapatkan tontonan semacam series atau film sangatlah sulit di era hari ini, maka tontonan semacam film dokumenter atau kajian dapat menjadi pilihan.

Umat harus mulai bisa menanamkan mindset bahwa tontonan tidak wajib berbentuk series atau drama. Namun juga dapat berupa kajian Islami terkait parenting, keilmuan dan gambaran yang banyak menunjukkan kehebatan Islam.

Jadikan Waktu Lebih Produktif

Sobat Cahaya Islam, setiap aktivitas yang umat lakukan pasti akan dimintai pertanggungjawaban. Termasuk halnya menonton film atau drama.

Dear Nathan

Daripada waktu habis hanya karena menonton tayangan tersebut, alangkah lebih baik bila umat menjadikan waktunya lebih produktif lagi. Berkarya harus menjadi mindset dalam setiap pemahaman umat.

Nah Sobat Cahaya Islam, demikianlah ulasan mengenai Dear Nathan dan beberapa tips bagi umat untuk dpat disiplin dengan waktu. Semoga artikel ini dapat menjadi referensi bacaan bagi umat. Aamiin Yarobbal ‘Alamiin.

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY