Pukul Polisi Karena Tak Terima Diingatkan Pakai Masker, Bagaimana Adab Menerima Nasehat Dalam Islam?

0
608
Pukul Polisi 3

Pukul polisi – Seorang pria diamankan saat pihak kepolisian menggelar razia protokol kesehatan di kawasan Semanggi, Pasar Kliwon, Solo. Hal ini dikarenakan pria yang diketahui merupakan seorang residivis ini melakukan tindakan pemukulan terhadap polisi. Ia tidak terima ketika diingatkan karena tidak memakai masker. Saat itu, petugas kepolisian menghentikan pria yang sedang mengendarai motor karena tidak mengenakan masker. Namun saat diingatkan, pelaku justru emosi dan melawan petugas dan juga melakukan pemukulan.

Pukul Polisi 1

Tindakan yang dilakukan pria ini membuat dirinya kemudian harus diamankan serta digelandang oleh petugas ke kantor polisi. Selain itu, kabarnya pria ini juga merupakan seorang residivis kasus penganiayaan. Dimana ia pernah menyerang salah satu cafe di Solo dan kemudian dipenjara selama enam bulan.

Sobat CahayaIslam, dalam masa pandemi seperti ini tentu saja protokol kesehatan adalah aturan yang harus dipatuhi. Tindakan yang dilakukan pria ini tentu bukan perbuatan terpuji, bahkan melanggar ajaran islam dan hukum yang berlaku.

Pukul Polisi Karena Tak Terima Diingatkan Pakai Masker, Begini Adab Menerima Nasehat Dalam Islam

Pukul Polisi 3

Pukul polisi karena tak terima diingatkan untuk mengenakan masker. Ini adalah perbuatan yang sangat tidak terpuji. Selain melanggar hukum yang berlaku, ini juga bertentangan dengan ajaran islam tentu saja. Dan lagi pemukulan atau kekerasan yang dilakukan terhadap orang lain termasuk dalam perbuatan zalim lho. Islam sendiri selalu mengajarkan tentang adab dan juga etika. Termasuk adab dan juga etika dalam menerima nasehat.

Dan apabila dikatakan kepadanya: “Bertakwalah kepada Allah”, bangkitlah kesombongannya yang menyebabkannya berbuat dosa. Maka cukuplah (balasannya) neraka Jahannam. Dan sungguh neraka Jahannam itu tempat tinggal yang seburuk-buruknya.

Dalam ayat ini menggambarkan tentang bagaimana Allah melarang kaum muslimin untuk merasa sombong dengan menolak nasehat. Apalagi jika nasehat itu adalah untuk kebaikannya. Bahkan dalam ayat ini juga dijelaskan tentang bagaimana Allah akan memberikan tempat neraka Jahanam bagi golongan orang yang sombong dengan dosa yang dilakukannya. Lalu bagaimana adab dalam menerima nasehat menurut islam?

Pukul Polisi 2

Menerima Dengan Ikhlas

Banyak orang yang seringkali sulit untuk menerima nasehat. Sehingga masukan atau kritik yang diberikan orang lain tidak diterima dengan baik. Sikap ini merupakan cerminan sikap sombong lho sobat CahayaIslam. Maka dari itu, adab menerima nasehat diantaranya adalah menerima dengan ikhlas dan lapang dada. Sehingga memberikan reaksi yang baik saat dinasehati.

Menjadikan Motivasi Untuk Perbaikan Diri

Adab menerima nasehat salah satunya juga menjadikan nasehat itu sendiri sebagai motivasi atau untuk perbaikan diri. Sehingga ketika kita dinasehati, ada baiknya hal tersebut menjadi media untuk introspeksi diri. Sehingga bisa membentuk diri kita menjadi pribadi yang lebih baik lagi. Dan lagi menerima nasehat baik juga dianjurkan dalam islam.

Pukul polisi – karena tidak terima diingatkan untuk mengenakan masker. Ini salah satu contoh reaksi tidak baik ketika diberikan nasehat. Dan ini tentu saja tidak sesuai dengan ajaran islam yang mana menganjurkan kaum muslimin untuk menerima nasehat dengan ikhlas dan lapang dada. Namun selain itu sobat CahayaIslam, kita juga harus tahu bagaimana adab menasehati ya.


Catatan Kaki:

(1) – Surat Al-Baqarah Ayat 206

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY