Umat Hindu Rayakan Hari Raya Galungan, Hukum Mengucapkan Selamat Hari Raya Pada Non-Muslim dalam Islam

0
1273
Galungan

Galungan – Pada tahun ini, hari Galungan terjadi pada tanggal 10 November 2021. Hari raya ini adalah salah satu hari yang besar dalam agama Hindu. Menurut kepercayaan mereka, Galungan merupakan hari kemenangan kebenaran melawan kejahatan. Selain itu, pada hari ini juga diperingati sebagai hari penciptaan alam semesta dan isinya.

Sobat Cahaya Islam, Islam mengajarkan kepada kita untuk saling bertoleransi dalam beragama. Oleh karena itu, Islam melarang kita untuk menghancurkan tempat peribadatan agama lain dan tidak mengganggu orang-orang non muslim beribadah. Tetapi, tetap ada batas toleransi beragama seperti masalah keyakinan.

Islam memang mewajibkan kita untuk menghargai umat agama lain, namun bukan berarti kita harus mengikuti agama tersebut. Sebab, kita meyakini tuhan yang berbeda. Jika kita yang beragama Islam menyembah Allah, maka mereka menyembah tuhan yang mereka imani. Sebagaimana yang dijelaskan dalam ayat dibawah ini:

لَكُمْ دِيْنُكُمْ وَلِيَ دِيْنِ

Artinya: “Untukmu agamamu, dan untukku agamaku.”

Oleh karena itu, kita sebagai umat Islam harus mengetahui batas-batas dalam bertoleransi terhadap agama lain agar kita tidak terjerumus dalam kebatilan dan kesesatan. Salah satunya seperti mengucapkan ucapan selamat hari raya kepada orang yang non muslim. Sebelum mengucapkannya, hendaknya kita harus mengetahui terlebih dahulu hukumnya dalam Islam.

Hukum Mengucapkan Selamat Hari Raya Pada Non-Muslim dalam Islam Seperti Galungan

Hari raya merupakan hari besar dalam suatu agama. Oleh karena itu, dalam merayakannya pasti ada ciri khas tertentu. Contohnya, pada hari raya idul Fitri, semua orang Islam saling bersilaturahmi dan bermaaf-maafan dan pada hari raya idul adha dilakukan pemotongan dan pembagian hewan kurban.

Lalu, bagaimana dengan perayaan hari Galungan? Ketika merayakan hari Galungan, umat Hindu memberikan persembahan kepada dewa seperti dewa Bharata dan Sang Hyang Widi. Salah satunya seperti Penjor yang dipasang pada tiap-tiap tepi jalan di rumah sendiri karena merupakan salah satu aturannya.

Galungan

Kemudian, bagaimana jika kita sebagai seorang muslim memberikan ucapan selamat hari raya kepada non muslim seperti pada hari Galungan? Adapun hukum mengucapkannya menurut ulama dalam Islam diantaranya:

a. Ibnu Qoyyim Rohimahullah

Memberikan ucapan selamat hari raya kepada orang kafir sudah disepakati bahwa hukumnya adalah haram. Sebab, memberikan ucapan selamat hari raya kepada orang kafir  sama dengan menyamakan kedudukan agama Islam dengan agama lain. Bahkan, melakukan perbuatan ini dosanya jauh lebih besar daripada memberikan ucapan selamat kepada seorang pemabuk dan pembunuh.

b.  Syekh Yusuf Qaradhawi

Mengucapkan ucapan seperti selamat natal yang dilakukan oleh seorang muslim tergantung pada niatnya. Jika niatnya ditujukan sebagai rasa empati atau sebagai rasa hormat terhadap teman atau saudara, maka hal tersebut tidak akan mengganggu Akidah dan keyakinan sebagai seorang muslim.

c. Ibnu Taimiyah

Meniru orang kafir dalam merayakan sebagian perayaan yang mereka lakukan dapat menyebabkan seseorang merasa bangga dengan perbuatan bathil yang mereka lakukan. Oleh karena itu, orang-orang kafir dapat memanfaatkan momen tersebut untuk menjauhkan dan menyesatkan orang-orang yang beragama Islam.

Galungan

Itulah hukum mengucapkan selamat hari raya pada non-muslim dalam Islam seperti Galungan. Semoga kita dijauhkan dari perbuatan-perbuatan yang tidak disukai Allah dan menyebabkan dosa yang besar. Amiinn…

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY