Puasa Tarwiyah Jelang Idul Adha dan Ketahui 4 Keutamaannya

0
663

Puasa Tarwiyah – Puasa tarwiyah adalah salah satu dari puasa sunah sebelum Idul Adha. Puasa sunnah ini begitu dicintai oleh Allah. Maka dari itu Sobat Cahaya Islam bisa mengerjakan salah satu puasa dari 1 sampai 9 Dzulhijjah ini. Puasa tarwiyah memiliki keutamaan yang sama baiknya dengan puasa Arafah. Bedanya puasa Arafah dilaksanakan pada 9 Dzulhijjah. Anda bisa memilih salah satu atau berpuasa di kedua tanggal tersebut. Sobat cahaya Islam bisa mengetahui keutamaan dari puasa tanggal 8 Dzulhijjah berikut ini.

Amalan Utama Bulan Dzulhijjah

Kenapa sebaiknya sobat cahaya Islam melaksanakan puasa tanggal tanggal Dzulhijjah ini? Salah satu alasannya yaitu bahwa puasa tarwiyah adalah amalan yang utama di bulan Dzulhijjah. Puasa dari tanggal 1 sampai 9 bulan Dzulhijjah merupakan puasa yang disunnahkan dan termasuk amalan paling utama di bulan qurban.

Puasa tanggal 8 bulan Dzulhijjah adalah salah satu amalan puasa yang disunnahkan selain puasa lainnya yang masuk dalam tanggal 1 sampai 9 bulan Dzulhijjah.

Puasa yang Disunnahkan Rasulullah

Berpuasa selama 9 hari pada ada tanggal 1 sampai 9 bulan Dzulhijjah biasa dilakukan oleh Rasulullah. Jadi puasa pada tanggal 8 bulan Dzulhijjah adalah salah satu yang dilakukan oleh beliau. Rasulullah sebagai suri tauladan manusia hendaknya amalan yang beliau kerjakan juga dikerjakan oleh kita apalagi sebagai umat Islam.

رَسُولَ اللَّهِ وَلاَ الْجِهَادُ فِى سَبِيلِ اللَّهِ قَالَ « وَلاَ الْجِهَادُ فِى سَبِيلِ اللَّهِ إِلاَّ رَجُلٌ خَرَجَ بِنَفْسِهِ وَمَالِهِ فَلَمْ يَرْجِعْ مِنْ ذَلِكَ بِشَىْءٍ ».

Tidak ada satu amal sholeh yang lebih dicintai oleh Allah melebihi amal sholeh yang dilakukan pada hari-hari ini (yaitu 10 hari pertama bulan Dzul Hijjah).” Para sahabat bertanya: “Tidak pula jihad di jalan Allah?” Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam menjawab: “Tidak pula jihad di jalan Allah, kecuali orang yang berangkat jihad dengan jiwa dan hartanya namun tidak ada yang kembali satupun.” (HR. Abu Daud no. 2438, At Tirmidzi no. 757, Ibnu Majah no. 1727, dan Ahmad no. 1968, dari Ibnu ‘Abbas. Syaikh Al Albani mengatakan bahwa hadits ini shahih. Syaikh Syu’aib Al Arnauth mengatakan bahwa sanad hadits ini shahih sesuai syarat Bukhari-Muslim)

Memiliki Pahala Puasa Setahun

Puasa tanggal 8 atau 9 bulan Dzulhijjah memiliki keutamaan yang luar biasa. Sobat Cahaya Islam sebaiknya jangan melewatkan puasa yang datang sekali dalam setahun ini. Tahukah sobat bahwa puasa tarwiyah memiliki pahala yang sama dengan puasa 1 tahun penuh. Sedangkan untuk puasa 9 Dzulhijjah atau puasa Arafah memiliki pahala yang sama dengan puasa selama 2 tahun.

Dijanjikan Pahala Besar

Allah menjanjikan bagi yang melaksanakan puasa tanggal 8 Dzulhijjah pahala yang besar. Tidak diketahui seberapa besar pahala yang akan diberikan oleh Allah, karena hanya Allah yang tahu besarnya pahala tersebut.

Menghapus Dosa dan Dijauhkan dari Api Neraka

Puasa tanggal 8 Dzulhijjah juga bisa menghapus dosa bagi yang melaksanakannya. Dan ia juga akan dijauhkan dari siksa api neraka. Berpuasa dapat untuk menahan nafsu atau syahwat yang biasanya menjerumuskan pada perbuatan dosa.

Tata Cara Puasa Tarwiyah

Puasa yang dilaksanakan pada tanggal 8 bulan Dzulhijjah memiliki tata cara yang harus diketahui oleh sobat cahaya Islam. Puasa sunnah ini sama dengan puasa Ramadan yang biasa umat muslim laksanakan di bulan suci tersebut. Diawali dengan niat kemudian mulai berpuasa dari terbit matahari sampai tenggelamnya matahari.

Pertama anda harus membaca niat puasa tarwiyah. Berikut adalah niat puasa pada tanggal 8 bulan Dzulhijjah.

نَوَيْتُ صَوْمَ تَرْوِيَةَ سُنَّةً لِّلِه تَعَالَى

Nawaitu shouma tarwiyata sunnatan lillahi ta’ala

Artinya: Saya berniat puasa sunah Tarwiyah karena Allah ta’ala.

Niat puasa tarwiyah bisa sobat baca dengan lisan atau dalam hati saja. Agar mendapatkan keutamaan dari puasa ini sebaiknya lakukan dengan khusyuk.

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY