Percintaan Zayn Malik Putus Nyambung, Makanya dalam Islam Nggak Kenal Pacaran

0
766
Percintaan Zayn Malik

Percintaan Zayn Malik – Sebagian besar fans pasti memahami kondisi percintaan Zayn Malik dan pasangannya.

Kali ini, berita putusnya Zayn Malik dengan Gigi Hadid kembali menjadi perbincangan hangat. Pasalnya kedua pasangan ini lumayan awet dan sering putus nyambung. Apakah ini yang terakhir? Who knows.

Sobat Cahaya Islam, kondisi percintaan Zayn Malik dan pasangannya bisa saja umat alami.

Bagaimana Konsep Cinta dalam Islam?

Dalam Islam, cinta bisa bermakna mulia dan hina. Mengapa demikian? Sebab, cinta bisa dimaknai banyak hal oleh orang lain.

Cinta bermakna hina, manakala pelampaisannya umat persembahkan pada mereka yang tidak ada ikatan dengannya.

Tentu, hal ini selain mengkhawatirkan juga menyebabkan umat terjerumus pada kemaksiatan berupa zina.

Fitrahnya seorang manusia memang saling menyayangi, hanya saja umat harus punya batasan tertentu dalam melabuhkannya.

Fakta hari ini banyak yang menunjukkan bahwa umat malah lebih mudah dekat dengan lawan jenis sebab tak ada batasan yang memisahkan.

Bahkan hal tersebut telah terbukti dengan banyaknya anak – anak kalangan SD sampai SMA yang mengikuti trend pacaran dengan gaya yang beraneka ragam. Naasnya, ada yang sampai mengkondisikan pacaran seperti halnya pasangan suami istri.

Rasa tersebut akan berubah menjadi mulia apabila terejawantahkan pada hal yang Islam perbolehkan. Cinta pada keluarga, pasangan, sesama umat adalah hal yang sangat Allah SWT senangi.

Kemuliaan dalam cinta juga akan umat dapatkan apabila puncak tertinggi dari kecintaan tersebut berlabuh hanya pada Allah Ta’ala dan Rasul semata.

Sobat Cahaya Islam, mencintai Allah Ta’ala dan Rasul pada level tertinggi amatlah sulit sebab kedua hal tersebut tak dapat umat lihat secara fisik.

Sebab biasanya cinta antar sesama manusia dapat umat ekspresikan dalam berbagai hal seperti memberikan hadiah dan aktivitas lainnya.

Tips Mencintai Sesuai Syariat

Sobat Cahaya Islam, agar cinta umat tak berujung menjadi sesuatu yang hina ada beberapa tips yang dapat umat pahami. Diantaranya adalah :

1.    Memahami Batasan Mahram

Salah satu tips yang harus umat pahami yakni umat harus mengerti tentang batasan jelas mengenai mahram.

Dengan memahami mahram, umat akan berusaha untuk saling menjaga diri agar tak sampai terjerumus pada pergaulan bebas.

Percintaan Zayn Malik

Kurangnya keimanan dalam diri umat disertai dengan rendahnya edukasi tentang mahram juga menjadi penyebab meningkatnya seks bebas di tengah generasi. Naudzubillah.

2.    Menjaga Komunikasi antar Lawan Jenis

Sobat Cahaya Islam, selain memahami batasan mahram tips selanjutnya yakni mengontrol batasan dalam berkomunikasi dengan lawan jenis.

Dengan adanya kecanggihan teknologi sekarang, rasanya umat akan sangat mudah untuk saling bertukar informasi walaupun mereka tidak memiliki ikatan yang sah seperti pernikahan. Generasi pun akhirnya bebas chatting ria tanpa batas. Hal ini sesuai dengan firman Allah Ta’ala yakni dalam surat Al Isra ayat 32 :

وَلَا تَقْرَبُوا الزِّنٰىٓ اِنَّهٗ كَانَ فَاحِشَةً ۗوَسَاۤءَ سَبِيْلًا

Artinya : Dan janganlah kamu mendekati zina; (zina) itu sungguh suatu perbuatan keji, dan suatu jalan yang buruk.

Padahal, kondisi inilah yang dapat menyebabkan tumbuhnya rasa cinta sebab sudah mulai merasakan kenyamanan.

Nah Sobat Cahaya Islam, demikianlah ulasan mengenai percintaan Zayn Malik dan konsep dasar terkait cinta dalam Islam.

Semoga artikel ini dapat menjadi referensi bagi umat agar mereka tak salah menambatkan cinta sebelum ada ikatan. Aamiin Yarobbal ‘Alamiin.

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY