Manfaat Makan Daging Kurban: Sapi dan Kambing

0
841
manfaat makan daging kurban

cahayaislam.id – Apa yang dimaksud ibadah kurban? Serta apa saja manfaat makan daging kurban?

Berkurban merupakan salah satu dari banyaknya ibadah sunnah yang hanya bisa dilaksanakan pada tanggal 10 Dzulhijjah atau disebut hari nahar dan tanggal 11-13 Dzulhijjah atau disebut hari tasyrik.

Tepatnya pada hari raya idul Adha tersebut, seluruh umat Muslim akan bersuka cita dan saling berbagi dengan cara menikmati lezatnya daging binatang ternak yang telah dikurbankan.

Kata kurban sendiri diambil dari bahasa arab, yaitu quriba yang artinya dekat atau mendekatkan. Sedangkan secara harfiah, kurban artinya binatang atau hewan sembelihan.

Hewan yang bisa dikurbankan adalah kambing, sapi, domba hingga unta. Di mana pelaksanaan ini bertujuan untuk mendekatkan diri melaksanakan perintah dari Allah SWT sebagaimana yang telah dicontohkan oleh Nabi Ibrahim AS.

Sementara itu, hukum dari menyembelih hewan kurban adalah sunnah muakad, yakni sunnah yang sangat dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW.

Namun apabila belum mampu untuk membeli hewan ternak maka dilarang memaksakan diri. Hal ini seperti penjelasan Allah SWT dalam firmannya yang berbunyi:

وَلِكُلِّ اُمَّةٍ جَعَلْنَا مَنْسَكًا لِّيَذْكُرُوا اسْمَ اللّٰهِ عَلٰى مَا رَزَقَهُمْ مِّنْۢ بَهِيْمَةِ الْاَنْعَامِۗ فَاِلٰهُكُمْ اِلٰهٌ وَّاحِدٌ فَلَهٗٓ اَسْلِمُوْاۗ وَبَشِّرِ الْمُخْبِتِيْنَ ۙ

“Dan bagi setiap umat telah Kami syariatkan penyembelihan (kurban), agar mereka menyebut nama Allah atas rezeki yang dikaruniakan Allah kepada mereka berupa hewan ternak. Maka Tuhanmu ialah Tuhan Yang Maha Esa, karena itu berserah dirilah kamu kepada-Nya. Dan sampaikanlah (Muhammad) kabar gembira kepada orang-orang yang tunduk patuh (kepada Allah),” (QS. Al-Hajj:34)

Nah, Sobat Cahaya Islam, tahukah Sobat apa manfaat dari mengonsumsi hewan kurban, khususnya bagi kesehatan? Demikian penjelasannya.

Manfaat dari makan daging kambing adalah meningkatkan kekebalan tubuh, menjadi sumber energi, serta mampu mencegah anemia.

Sedangkan manfaat dari mengonsumsi daging sapi adalah bisa menjaga kesehatan jantung, menjadi sumber vitamin B kompleks, serta menjaga stamina tubuh.

Manfaat bagi Orang yang Telah Berkurban

Manfaat ini bukan hanya diterima oleh orang-orang yang memakannya saja, melainkan juga dirasakan bagi orang yang telah berkurban.

Menambah Rasa Syukur pada Allah SWT

Berkurban menjadi salah satu bentuk kecintaan seorang hamba kepada Allah SWT. Setelah mengeluarkan sebagian hartanya untuk menyembelih hewan kurban, maka rasa syukur di hati hamba tersebut juga akan membuncah.

Menjadi Ciri seorang Muslim

Berkurban sangat dianjurkan bagi orang-orang yang dianggap telah mampu dalam segi materi. Sebab melakukan kurban merupakan suatu ajaran Islam yang telah disampaikan kepada seluruh umatnya.

manfaat makan daging kurban

Meningkatkan Kepedulian

Manfaat yang ketiga bagi orang yang telah berkurban adalah mampu meningkatkan rasa kepedulian, bukan hanya sekedar menyembelih namun juga tentang berbagi kepada sesama manusia yang kurang mampu.

Sehingga mereka dapat merasakan kenikmatan makan daging yang jarang didapatkannya, atau bahkan sama sekali tidak pernah mereka rasakan.

Menjadi Bekal di Akhirat

Selanjutnya, dengan berkurban maka seseorang akan mendapat bekal untuk dibawa hingga ke akhirat kelak. Dia akan memperoleh ganjaran pahala yang teramat besar atas ibadahnya yang telah dilakukan saat masih di dunia.

Namun perlu digaris bawahi, pahala ini hanya diperuntukkan bagi orang-orang yang ikhlas melakukannya semata-mata karena Allah SWT, bukan untuk mencari pujian dari orang lain.

manfaat makan daging kurban

Memperoleh Ampunan

Dengan melakukan ibadah kurban, maka Allah SWT akan mengampuni segala dosa-dosa yang telah kita perbuat. Hal ini tentu bisa menjadi penolong melepaskan siksaan bagi kita saat di hari akhir nanti.

Demikian di atas adalah ulasan mengenai manfaat makan daging kurban serta manfaat yang dapat dirasakan oleh orang-orang yang telah ikhlas berkurban demi mencari ridha Allah SWT.

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY