Hak Seorang Muslim di Atas Muslim yang Lain

0
63
hak seorang muslim di atas muslim yang lain

Hak seorang muslim di atas muslim yang lain – Dalam kehidupan sosial, setiap muslim penting untuk memperhatikan hak seorang muslim di atas muslim yang lain. Selain untuk menjaga kerukunan, hal itu juga sebagai wujud kepedulian terhadap sesama.

Sayangnya, belum banyak yang tahu secara terperinci apa saja hak seorang muslim kepada saudara seimannya. Untuk itu, Sobat Cahaya Islam perlu menyimak pembahasan dalam artikel ini sampai selesai.

Perincian Hak Seorang Muslim di Atas Muslim yang Lain

Dalam kitab Bulughul Maram, tepatnya pada kitabul Jaami’, hadits ke 1447, telah diperinci perihal hak seorang muslim terhadap muslim lainnya. Salah satunya adalah menjawab salam.

Selain itu, masih ada 5 kewajiban muslim terhadap muslim lainnya yang diperinci dalam hadits  ke 1447, yaitu:

عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ – رضي الله عنه – قَالَ رَسُولُ اَللَّهِ – صلى الله عليه وسلم – – حَقُّ اَلْمُسْلِمِ عَلَى اَلْمُسْلِمِ سِتٌّ: إِذَا لَقِيتَهُ فَسَلِّمْ عَلَيْهِ, وَإِذَا دَعَاكَ فَأَجِبْهُ, وَإِذَا اِسْتَنْصَحَكَ فَانْصَحْهُ, وَإِذَا عَطَسَ فَحَمِدَ اَللَّهَ فَسَمِّتْهُ وَإِذَا مَرِضَ فَعُدْهُ, وَإِذَا مَاتَ فَاتْبَعْهُ – رَوَاهُ مُسْلِمٌ

Terjemah: Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Hak muslim kepada muslim yang lain ada enam.” Beliau shallallahu ’alaihi wa sallam bersabda, ”(1) Apabila engkau bertemu, ucapkanlah salam kepadanya; (2) apabila engkau diundang, penuhilah undangannya; (3) apabila engkau dimintai nasehat, berilah nasehat kepadanya; (4) apabila dia bersin lalu dia memuji Allah (mengucapkan ’alhamdulillah’), doakanlah dia (dengan mengucapkan ’yarhamukallah’); (5) apabila dia sakit, jenguklah dia; dan (6) apabila dia meninggal dunia, iringilah jenazahnya (sampai ke pemakaman).”  [HR. Muslim, no. 2162]

Penjelasan Kewajiban Muslim Terhadap Sesamanya

Dari hadits di atas, dapat diketahui bahwa ada poin penting yang perlu diperhatikan seorang muslim dalam kehidupan sosialnya. Agar lebih paham, berikut penjelasan lebih rincinya:

1. Mengucapkan Salam

Selain sebagai pembeda dengan penganut ajaran agama lainnya, mengucapkan salam ketika bertemu dengan saudara muslim merupakan tanda kasih sayang. Pasalnya, dalam kalimat salam mengandung doa keselamatan, doa rahmat supaya mendapat kebaikan, doa keberkahan.

2. Menghadiri Undangan

Sebagian ulama Syafi’iyah, ‘Abdullah bin ‘Umar, sebagian tabi’in, dan ulama Zhahiriyah berpendapat bahwa menghadiri undangan muslim lainnya adalah wajib. Sementara jumhur ulama menyatakan bahwa hukum menghadiri undangan adalah sunnah.

hak seorang muslim di atas muslim yang lain

3. Memberi Nasihat

Ketika mengetahui salah seorang atau beberapa saudara muslim melanggar larangan Allah SWT, maka kewajiban muslim lain yang mengetahuinya adalah memberi nasihat. Hal ini berlaku untuk kesalahan yang dilakukan secara siri atau terang-terangan. Hanya saja pemberian nasihat harus menggunakan adab tertentu, misalnya dengan bahasa yang halus.

hak seorang muslim di atas muslim yang lain

4. Mengucapkan Tasymit Ketika Ada yang Bersin

Tasymit (yarhamukallah) merupakan doa yang perlu dibaca seorang muslim ketika ada muslim lain yang sedang bersin kemudian ia mengucap alhamdulillah. Apabila orang tersebut bersin mencapai 4 kali, maka lengkapi doanya dengan membaca yahdikumullah wayushlih baalakum.

5. Menjenguk Orang Sakit

Jumhur ulama berpendapat bahwa menjenguk orang sakit dihukumi sunnah. Namun, hukum tersebut bisa berubah menjadi wajib jika orang yang sakit adalah kerabat dekat dan masih memiliki hubungan mahram.

6. Mengantarkan Jenazah

Dalam pandangan syariat Islam, mengantarkan jenazah ke pemakaman dihukumi fardhu kifayah. Hal ini berlaku baik bagi jenazah yang dikenal maupun tidak.

Setelah mengetahui hak seorang muslim di atas muslim yang lain di atas, sudah sepatutnya Sobat Cahaya Islam menerapkannya dalam kehidupan sosial. Dengan begitu kerukunan sekaligus tali persaudaraan akan semakin kuat.

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY