Al Mukminun ayat 12 14 Benarkah Jelaskan Proses Penciptaan Manusia?

0
113
Al Mukminun ayat 12 14

Al Mukminun ayat 12 14 – Jika mau membaca serta mentadabburi makna setiap ayat dalam Al-Quran, ada banyak kejadian luar biasa yang diabadikan di sana termasuk proses penciptaan manusia. Penjelasannya ada dalam Al Mukminun ayat 12 14.

Di dalamnya dijelaskan tahapan-tahapan terciptanya manusia mulai dari awal hingga menjadi janin yang telah sempurna. Ingin tahu pembahasan lebih lanjutnya? Simak pembahasannya di sini.

Bunyi dan Makna Al Mukminun ayat 12 14

Al Mukminun merupakan salah satu surah dalam Al-Quran yang memiliki arti orang-orang beriman. Surah ini terdiri atas 118 ayat dan termasuk surah Makiyah karena diturunkan di kota Makkah.

Dari sejumlah ayatnya, terdapat ayat yang menjelaskan proses penciptaan manusia yaitu pada ayat 12 14, berikut bunyinya:

وَلَقَدْ خَلَقْنَا الْاِنْسَانَ مِنْ سُلٰلَةٍ مِّنْ طِيْنٍ

Lafadz latin: Wa laqad khalaqnal-insāna mn sulālatim miin ṭīn

Terjemah: “Dan sungguh, Kami telah menciptakan manusia dari saripati (berasal) dari tanah.”

ثُمَّ جَعَلْنٰهُ نُطْفَةً فِيْ قَرَارٍ مَّكِيْنٍ

Lafadz latin: Summa ja’alnāhu nuṭfatan fī qarārim makīn

Terjemah: “Kemudian Kami menjadikannya air mani (yang disimpan) dalam tempat yang kokoh (rahim).”

ثُمَّ خَلَقْنَا النُّطْفَةَ عَلَقَةً فَخَلَقْنَا الْعَلَقَةَ مُضْغَةً فَخَلَقْنَا الْمُضْغَةَ عِظٰمًا فَكَسَوْنَا الْعِظٰمَ لَحْمًا ثُمَّ اَنْشَأْنٰهُ خَلْقًا اٰخَرَۗ فَتَبَارَكَ اللّٰهُ اَحْسَنُ الْخَالِقِيْنَۗ

Lafadz latin: Summa khalaqna-nuṭfata ‘alaqatan fakhalaqnal-‘alaqatan muḍgatan fakhalaqnal-muḍgata ‘iẓāman fakasaunal-‘iẓāma laḥman ṡumma ansya`nāhu khalqan ākhar, fa tabārakallāhu aḥsanul-khāliqīn

Terjemah: “Kemudian, air mani itu Kami jadikan sesuatu yang melekat, lalu sesuatu yang melekat itu Kami jadikan segumpal daging, dan segumpal daging itu Kami jadikan tulang belulang, lalu tulang belulang itu Kami bungkus dengan daging. Kemudian, Kami menjadikannya makhluk yang (berbentuk) lain. Maha Suci Allah, Pencipta yang paling baik.”

Proses Penciptaan Manusia yang Dijelaskan dalam Al Mukminun ayat 12 14

Al Mukminun ayat 12 14

Sebenarnya, sebelum ilmu Sains mengungkap kejadian-kejadian di alam semesta, isi dalam Al-Quran sudah memaparkan kejadian tersebut, termasuk proses penciptaan manusia. Penjelasannya ada di Al-Mu’minun dari ayat 12 hingga 14 yang berisi:

  • Allah SWT menciptakan anak turun Adam dari air nutfah, yaitu air mani lelaki yang keluar dari tulang sulbi mereka.
  • Kemudian, air mani tersebut menetap dalam tempat yang kokoh, berupa rahim dalam perut perempuan.
  • Setelah menetap dalam perut perempuan, air mani berubah menjadi alaqah atau gumpalan darah merah.
  • Berselang 40 hari, alaqah berubah menjadi mudghah yakni gumpalan daging sebesar satu suapan.
  • Prosesnya kemudian berlanjut dengan penciptaan tulang-tulang yang dibungkus daging dengan bentuk dan ukuran beragam, disesuaikan fungsinya.
  • Allah kemudian menjadikan susunan tulang yang terbungkus daging tersebut menjadi benda hidup dengan meniupkan ruh.
  • Proses pertumbuhan terus berlanjut hingga janin menjadi bayi yang siap keluar di bumi Allah untuk menjalankan tugas sebagai manusia yaitu menjadi khalifah fil ardh.

Dari pembahasan mengenai penciptaan manusia yang terdapat dalam surah Al Mukminun ayat 12 14, sangat tampak kebesaran Allah SWT. Bagaimana tidak, segumpal daging yang awalnya adalah benda mati bisa berubah dalam bentuk makhluk hidup berakal.

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY