Membaca Istighfar? Ini Keutamaannya

0
164
Membaca Istighfar 2

Membaca istighfar – Istighfar adalah salah satu amalan yang dapat dikerjakan kapan saja oleh kaum muslimin. Baik setelah melaksanakan shalat fardhu maupun di waktu-waktu luang. Istighfar ini bermakna meminta atau memohon ampun kepada Allah SWT. Sehingga kaum muslimin dianjurkan untuk memperbanyak istighfar agar mendapat ampunannya.

Beristighfar adalah salah satu amalan yang mudah untuk dikerjakan dan bisa kapan saja. Sehingga kaum muslimin seringkali melafalkan istighfar ini untuk mengingat Allah sekaligus untuk meminta ampunan. Dalam hal ini, istirghfar ternyata bukan sekedar amalan ringan namun juga memiliki beberapa keutamaan lho sobat CahayaIslam.

Membaca Istighfar? Ini Keutamaannya Dalam Islam

Membaca Istighfar 1

Membaca istighfar dapat menjadi amalan yang paling ringan dan mudah untuk dikerjakan. Namun tentu saja memberikan manfaat yang luar biasa. Apalagi istighfar ini dapat menjadi salah satu cara untuk memohon ampunan kepada-Nya. Tahukah sobat CahayaIslam, bahwasanya Allah menganjurkan kaum muslimin untuk memperbanyak istighfar dan juga memohon ampun.

فَقُلْتُ اسْتَغْفِرُوا رَبَّكُمْ إِنَّهُ كَانَ غَفَّارًا يُرْسِلِ السَّمَاءَ عَلَيْكُمْ مِدْرَارًا وَيُمْدِدْكُمْ بِأَمْوَالٍ وَبَنِينَ وَيَجْعَلْ لَكُمْ جَنَّاتٍ وَيَجْعَلْ لَكُمْ أَنْهَارًا

maka aku katakan kepada mereka: ‘Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, -sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun-,niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, dan membanyakkan harta dan anak-anakmu, dan mengadakan untukmu kebun-kebun dan mengadakan (pula di dalamnya) untukmu sungai-sungai.

Dalam ayat ini kita dianjurkan untuk memohon ampun kepada Allah SWT dan juga Allah merupakan Maha Pengampun. Itulah kenapa beristighfar juga salah satu amalan yang dianjurkan karena sebagai bentuk memohon ampun dan juga penyempurna taubat. Kemudian tahukah sobat CahayaIslam bahwasanya ada beberapa keutamaan baca istighfar dalam islam?

Mendapat Ampunan

Salah satu keutamaan baca istighfar adalah mendapatkan ampunan dari Allah SWT. Seperti makna dari istighfar itu sendiri adalah menyebut nama Allah untuk memohon ampun. Dengan memperbanyak bacaan ini maka akan lebih mudah untuk meminta pengampunan dan juga menyempurnakan taubat yang kita kerjakan.

Membuka Pintu Rezeki

Tahukah sobat CahayaIslam, kaum muslimin yang senantiasa beristighfar bukan hanya akan mendapatkan pengampunan. Namun juga akan mendapatkan kemudahan dalam setiap kesulitan, keluar dari kesempitan dan juga membuka pintu rezeki. Itu sebabnya Allah menganjurkan kita untuk selalu beristighfar kepada-Nya.

Kaum muslimin yang selalu mengingat Allah dan tidak lupa untuk meminta ampun kepada-Nya, maka Allah akan mempermudah jalan hidupnya termasuk dalam hal rezeki.

Dianugerahi Harta dan Anak-Anak

Keutamaan dari istighfar diantaranya adalah dianugerahi harta dan juga anak-anak, seperti yang tertulis dalam ayat Al Quran yaitu surat Nuh ayat 10-12. Itu artinya, istighfar dapat memberikan banyak keberkahan dan juga Allah akan melimpahkan berbagai rahmat-Nya bagi kita. Itulah kenapa memperbanyak istighfar ternyata dapat memberikan banyak manfaat bagi diri kita lho sobat CahayaIslam.

Membaca istighfar – Ada beberapa keutamaan beristighfar bagi kaum muslimin. Siapapun yang memperbanyak mengamalkan bacaan ini, tentu saja akan mendapatkan keutamaan-keutamaan tersebut. Diantaranya adalah mendapatkan ampunan hingga terbukanya pintu rezeki. Oleh karena itu, semoga kita semua dapat mengamalkan istighfar setiap waktu untuk mendapatkan keberkahan-Nya.


Catatan Kaki:

(1) – Surat Nuh Ayat 10-12

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY