Keistimewaan Wanita Hamil Menurut Islam

0
424
Keistimewaan Wanita Hamil 1

Keistimewaan wanita hamil – Seorang wanita memiliki tugas untuk melahirkan, menjadi seorang ibu sekaligus mendidik anak. Apalagi seorang ibu dianggap sebagai madrasah pertama bagi anak-anaknya. Itu sebabnya, wanita adalah makhluk yang istimewa karena diberikan tanggung jawab untuk mempertaruhkan nyawanya demi melahirkan seorang anak.

Hamil dan melahirkan adalah salah satu rezeki yang diberikan oleh Allah SWT bagi seorang muslimah. Tentu saja ini merupakan kebahagiaan dan harapan bagi tiap-tiap keluarga. Itu sebabnya, wanita yang hamil akan mendapatkan kemuliaan di hadapan Allah SWT. Selain itu Allah juga akan melimpahkan banyak kebaikan bagi wanita yang sedang hamil dan juga bersabar.

Keistimewaan Wanita Hamil Menurut Islam, Apa Saja?

Keistimewaan Wanita Hamil 2

Keistimewaan wanita hamil menurut islam tentu saja berbeda dengan wanita muslimah lainnya. Hal ini karena proses mengandung hingga melahirkan adalah tugas mulia yang membutuhkan pengorbanan. Bukan hanya itu, seorang ibu juga harus rela mempertaruhkan nyawanya sendiri. Itulah kenapa wanita dan seorang ibu adalah makhluk yang Allah muliakan dan istimewakan.

وَوَصَّيْنَا الْإِنْسَانَ بِوَالِدَيْهِ حَمَلَتْهُ أُمُّهُ وَهْنًا عَلَىٰ وَهْنٍ وَفِصَالُهُ فِي عَامَيْنِ أَنِ اشْكُرْ لِي وَلِوَالِدَيْكَ إِلَيَّ الْمَصِيرُ

Dan Kami perintahkan kepada manusia (berbuat baik) kepada dua orang ibu-bapaknya; ibunya telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang bertambah-tambah, dan menyapihnya dalam dua tahun. Bersyukurlah kepada-Ku dan kepada dua orang ibu bapakmu, hanya kepada-Kulah kembalimu.

Ini merupakan salah satu ayat yang menunjukkan betapa mulianya seorang ibu. Terlebih seorang ibu telah mengandung, melahirkan dan juga menyapih anaknya dalam dua tahun. Oleh karena itu, seorang anak dilarang untuk memperlakukan orang tua dengan buruk. Apabila seorang menyebabkan orang tuanya marah, maka Allah pun akan marah karenanya.

Lalu apa keistimewaan wanita hamil menurut pandangan dalam islam?

Shalatnya Lebih Utama

Shalat dari wanita yang sedang hamil lebih utama dikarenakan mendapatkan ganjaran yang lebih besar daripada shalatnya wanita yang tidak hamil. Rakaat shalat dari wanita hamil lebih baik dibanding 80 rakaat yang dikerjakan oleh wanita biasa. Hal ini dikarenakan wanita muslimah yang sedang mengandung membawa janin dalam perutnya. Sehingga, janin tersebut ikut melaksanakan shalat dan mendengar bacaan-bacaan shalat.

Mendapat Pahala Yang Berlipat

Wanita yang sedang mengandung akan mendapatkan pahala yang berlipat dibandingkan dengan pahala-pahala dari amalan yang biasanya dilakukan. Hal ini karena wanita hamil sedang membawa amanah dari Allah SWT.

Malaikat Beristighfar

Bagi wanita sholehah yang sedang hamil, maka malaikat akan beristighfar. Sehingga karenanya Allah akan memberikan 1000 kebaikan dan menghapus 1000 kejahatan setiap hari.

Berjihad di Jalan Allah SWT

Berjihad bukan hanya dilakukan oleh kaum laki-laki yang berperang, namun juga wanita yang hamil. Sehingga ketika wanita merasakan sakit akan melahirkan, Allah akan mencatat pahala baginya orang yang berjihad di jalan Allah.

Keistimewaan wanita hamil – Bukan hanya beberapa hal diatas saja, namun mati syahid juga menjadi keistimewaan yang Allah berikan untuk wanita yang mengandung. Sehingga, apabila seorang wanita meninggal saat melahirkan. Maka ia akan dianggap mati syahid. Itu adalah hal yang Allah janjikan untuk wanita muslimah yang mengandung.


Catatan Kaki:

(1) – Surat Luqman Ayat 14

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY