Merenungi Musibah Kapal Royce 1, Pentingnya Meningkatkan Kesabaran

0
296
Kapal Royce 1

Kapal Royce 1 – Baru – baru ini, musibah yang terjadi pada Kapal Royce 1 cukup memberikan kesedihan bagi bangsa. Pasalnya, ini bukan kali pertama tragedi musibah kapal kebakaran terjadi.

Sobat Cahaya Islam, fenomena kebakaran kapal Royce 1 tentu sebelumnya tidak dikira oleh sang penumpang maupun awak kapal. Sehingga ada sebagian penumpang yang kesal, marah dan kurang bersabar dalam menghadapi ujian tersebut.

Kronologi Musibah Kapal Royce 1

Sobat Cahaya Islam, kronologi terjadinya kebakaran kapal royce 1 di perairan selat Sunda dimulai dari adanya laporan dari awak kapal bahwa dirinya melihat kepulan asap.

Maka dari itu, awak tersebut langsung melapor pada pusat dan segera meminta pertolongan melalui radio.

Beruntungnya, akibat kecepatan dalam pelaporan, beruntung tidak ada korban jiwa. Padahal kapal tersebut cukup banyak menampung penumpang dimana totalnya berjumlah 456 orang. Alhamdulillah.

Tentu pada awalnya, para penumpang dan awak kapal senantiasa merencanakan bahwa perjalanan kapal tersebut dari pelabuhan Merak akan berjalan dengan lancar seperti biasa sehingga bisa pulang tepat waktu. Namun, qadarullah, Allah menguji seluruh awak kapal dan penumpang dengan kebakaran.

Bisa saja, dampak dari kebakaran tersebut mengakibatkan sebagian umat merasa ingin marah, kesal dan kecewa. Sebab ada yang harus mengulur waktu perjalanan bisnis maupun kepentingan tertentu.

Sebagai seorang muslim, apapun yang terjadi tentu harus diambil hikmah di dalamnya. Sebab sejatinya kehadiran manusia di dunia hanyalah sebatas rencana.

Sehingga, Allah Ta’ala akan melihat bagaimana proses umat tersebut dalam menghadapi ujian, suka cita maupun musibah dan bencana yang Allah berikan.

Jika umat dapat menerima ujian dengan baik dan meningkatkan kesabaran, maka ia akan menjadi hamba Allah yang bertaqwa.

Tips Meningkatkan Kesabaran di Kala Mendapat Musibah

Sobat Cahaya Islam, menjadi umat yang bersabar di kala mendapatkan musibah tentu tidaklah mudah. Sebab bisa saja gampang menyampaikan secara teori, namun pada prakteknya seringkali didapati banyak umat yang mengeluh atas kejadian yang Allah takdirkan untuk hambaNya.

Maka dari itu ada beberapa yang bisa dijadikan sebagai pelatihan diri agar kesabaran tetap bercokol di hati umat. Diantaranya yakni sebagai berikut :

1.    Senantiasa Berdzikir

Hal pertama yang bisa dilakukan yakni dengan senantiasa berdzikir dan meminta pengampunan dari Allah Ta’ala. Sebagai hamba Allah yang senantiasa melakukan dosa, tentu saja harus senantiasa beristighfar.

Kapal Royce 1

Mengapa? Sebab memang tidak ada sama sekali yang mampu menjamin bahwa dalam sehari manusia tidak melakukan kesalahan. Hal ini sebagaimana firman Allah Ta’ala dalam surat Al Baqarah ayat 199 yakni :

ثُمَّ اَفِيْضُوْا مِنْ حَيْثُ اَفَاضَ النَّاسُ وَاسْتَغْفِرُوا اللّٰهَ ۗ اِنَّ اللّٰهَ غَفُوْرٌ رَّحِيْمٌ

Artinya : Kemudian bertolaklah kamu dari tempat orang banyak bertolak (Arafah) dan mohonlah ampunan kepada Allah. Sungguh, Allah Maha Pengampun, Maha Penyayang.

Bahkan seorang Rasulullah pernah bermuka masam di hadapan seseorang yang pada saat itu ingin meminta pendapat beliau. Ini menjadi indikasi bahwa manusia memang tempatnya melakukan kesalahan. Maka dari itu, perlu meminta maaf.

2.    Meyakini Sesuatu adalah Takdir

Selain itu, umat harus senantiasa meyakini bahwa segala sesuatu yang terjadi di dunia adalah ketetapan Allah Ta’ala. Bahkan tidak seharusnya manusia melabeli bahwa sesuatu yang terjadi adalah baik dan buruk. Hal ini sebagaimana firman Allah Ta’ala dalam surat Al Baqarah ayat 216 yakni sebagai berikut :

كُتِبَ عَلَيْكُمُ الْقِتَالُ وَهُوَ كُرْهٌ لَّكُمْ ۚ وَعَسٰٓى اَنْ تَكْرَهُوْا شَيْـًٔا وَّهُوَ خَيْرٌ لَّكُمْ ۚ وَعَسٰٓى اَنْ تُحِبُّوْا شَيْـًٔا وَّهُوَ شَرٌّ لَّكُمْ ۗ وَاللّٰهُ يَعْلَمُ وَاَنْتُمْ لَا تَعْلَمُوْنَ ࣖ

Artinya : Diwajibkan atas kamu berperang, padahal itu tidak menyenangkan bagimu. Tetapi boleh jadi kamu tidak menyenangi sesuatu, padahal itu baik bagimu, dan boleh jadi kamu menyukai sesuatu, padahal itu tidak baik bagimu. Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui.

Maka dari itu, penting bagi umat untuk selalu bersandar pada Allah.

Nah demikianlah ulasan yang berkaitan dengan kapal royce 1 dan beberapa tips yang bisa diterapkan untuk meningkatkan kesabaran. Semoga bermanfaat.

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY