Membaca Ayat Kursi di Bulan Suro dan Keutamaannya

0
435
ayat kursi di bulan Suro

Ayat Kursi di Bulan Suro – Semua umat islam di seluruh dunia pastinya mengenal dengan bacaan ayat kursi. Karena itu, banyak yang juga membaca ayat kursi di bulan Suro atau bulan Muharram seperti sekarang.

Memang ayat kursi adalah salah satu ayat dalam Al Quran yang sangat populer. Umat islam biasanya mengamalkan bacaan tersebut sebagai amalan ataupun dzikir harian.

Keutamaan Membaca Ayat Kursi di Bulan Suro dan Waktu Lainnya

Ayat kursi adalah ayat yang ke 255 dan berada dalam surat Al Baqarah. Umat islam kerap membaca ayat kursi di bulan Suro dan waktu lainnya karena banyak keutamaan atau fadhilah dari ayat tersebut.

Mengapa disebut ayat Kursi? Pasalnya di dalam ayat tersebut ada kata kursi atau kursiyuhu. Bacaan ayat kursi juga tergolong pendek sehingga mudah bagi siapapun untuk menghafalnya.

Semua alasan itulah yang membuat orang-orang mengamalkan ayat kursi dalam waktu tertentu. Di bulan Muharram seperti sekarang, umat islam juga bisa saja memperbanyak bacaan ayat kursi.

Bacaan tersebut hendaknya juga diiringi dengan harapan untuk mendapat kebaikan di waktu yang akan datang. Sesudah rutin, besar harapan ayat Kursi menjadi amalan harian di waktu-waktu setelahnya selama sepanjang tahun.

Bacaan Ayat Kursi

Sobat Cahaya Islam, bacaan ayat kursi di bulan Suro dan bulan lainnya yang bisa Sobat baca yaitu:

  إِذَا قَرَأَتْهَا غُدْوَةً أُجِرَتْ مِنَّا حَتَّى تُمْسِيَ ، وَإِاللَّهُ لاَ إِلَهَ إِلاَّ هُوَ الْحَيُّ الْقَيُّومُ، لاَ تَأْخُذُهُ سِنَةٌ وَلاَ نَوْمٌ، لَهُ مَا فِي السَّمَاوَاتِ وَمَا فِي الْأَرْضِ، مَنْ ذَا الَّذِي يَشْفَعُ عِنْدَهُ إِلاَّ بِإِذْنِهِ، يَعْلَمُ مَا بَيْنَ أَيْدِيهِمْ وَمَا خَلْفَهُمْ، وَلَا يُحِيطُونَ بِشَيْءٍ مِنْ عِلْمِهِ إِلاَّ بِمَا شَاءَ، وَسِعَ كُرْسِيُّهُ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ، وَلَا يَئُودُهُ حِفْظُهُمَا، وَهُوَ الْعَلِيُّ الْعَظِيمُ

“Allah, tidak ada ilah (yang berhak disembah) melainkan Dia, yang hidup kekal lagi terus menerus mengurus (makhluk-Nya). Dia tidak mengantuk dan tidak tidur. Kepunyaan-Nya apa yang di langit dan di bumi. Tiada yang dapat memberi syafa’at di sisi-Nya tanpa seizin-Nya. Dia mengetahui apa-apa yang di hadapan mereka dan di belakang mereka. Mereka tidak mengetahui apa-apa dari ilmu Allah melainkan apa yang dikehendaki-Nya. Kursi Allah meliputi langit dan bumi. Dia tidak merasa berat memelihara keduanya. Dan Dia Maha Tinggi lagi Maha besar.” (QS. Al Baqarah: 255)

Ayat kursi di atas menjadi bacaan yang mudah untuk Sobat hafalkan. Karena itu, hendaknya Sobat mulai menghafalkannya sekarang juga untuk mendapatkan keutamaan dari ayat kursi.

ayat kursi di bulan Suro

Selain itu, Sobat juga perlu menghafal bacaan ayat Kursi dengan niat untuk Allah SWT semata. Dengan demikian, Sobat akan mendapat keberkahan dan pahala dari Allah SWT.

Keutamaan Membaca Ayat Kursi dalam Islam

Untuk menambah semangat dalam menghafal dan mengamalkan ayat Kursi, Sobat Cahaya Islam bisa simak beberapa keutamaannya di bawah ini:

1.       Mendapat Perlindungan dari Allah SWT

Keutamaan pertama membaca ayat Kursi dalam islam adalah mendapatkan perlindungan dari Allah SWT. Sobat bisa membacanya saat pagi dan petang untuk mendapatkan perlindungan tersebut.

Hal ini sebagaimana sabda Nabi Muhammad SAW yang berbunyi:

“Siapa yang membacanya ketika pagi, maka ia akan dilindungi (oleh Allah dari berbagai gangguan) hingga petang. Siapa yang membacanya ketika petang, maka ia akan dilindungi hingga pagi.” (HR. Al Hakim 1: 562. Syaikh Al Albani menshahihkan hadits tersebut dalam Shahih At-Targhib wa At-Tarhib no. 655)

2.       Pembacanya Masuk Surga

Masih ada lagi keutamaan lainnya dari membaca ayat Kursi yang bisa Sobat dapatkan ketika mengamalkannya rutin. Nabi Muhammad SAW bersabda:

مَنْ قَرَأَ آيَةَ الْكُرْسِي دُبُرَ كُلِّ صَلاَةٍ لَمْ يَمْنَعْهُ مِنْ دُخُوْلِ الْجَنَّةِ إِلاَّ أَنْ يَمُوْتَ

Barangsiapa membaca ayat kursi di akhir setiap shalat, maka tidak yang menghalanginya untuk masuk surga kecuali kematian” [HR. an-Nasa’i dalam ‘Amalul Yaum Wal Lailah, no. 100 dan dishahihkan oleh Syaikh al-Albâni rahimahullah  dalam Shahîhul Jâmi’, no. 6464]

Hadits di atas mengartikan, yang menghalangi seseorang dari surga hanya kematian jika rutin membaca ayat Kursi setelah salat. Kalau ia sudah meninggal, maka penghalangnya sudah tiada.

Hendaknya Sobat jangan sampai lupa membaca ayat Kursi setelah melaksanakan salat fardhu.

3.       Dijaga Allah Selama Tidur

Sobat juga bisa membaca ayat Kursi sebelum pergi tidur di dalam hari. Dengan demikian, Allah SWT senantiasa menjaga Sobat sampai pagi tiba.

ayat kursi di bulan Suro

Selain itu, setan juga tak akan mendekati Sobat sampai pagi tiba. Hal ini sebagaimana sabda Nabi Muhammad SAW yang berbunyi:

 Hurairah Radhiyallahu anhu, ia berkata: “Rasulullah menugaskan kepadaku untuk menjaga zakat di bulan Ramadhan. Kemudian seseorang datang kepadaku dan mencuri dari makanan (zakat) ….” Di akhir hadits, pencuri itu berkata: ”Bila engkau hendak tidur, maka bacalah ‘Ayat Kursi’ karena penjagaan dari Allah akan terus bersamamu dan setan tidak akan mendekatimu sampai Subuh”. Kemudian Nabi berkata: “Ia telah berkata benar kepadamu, walau ia pendusta. Ia adalah setan.” [HR al-Bukhâri, 2311].

Sobat Cahaya Islam, mari mulai hafalkan ayat kursi dan amalkan sebanyak mungkin. Dengan membaca ayat kursi di bulan Suro dan waktu lainnya, niscaya Sobat mendapat pahala berlimpah.

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY