Sekretaris Jenderal PBNU Bersilaturahmi dengan Jajaran PWNU NTB

0
154
Sekretaris Jenderal PBNU

Sekretaris Jenderal PBNU, H Saifullah Yusuf (Gus Ipul) baru-baru ini telah melakukan agenda silaturahmi dengan PWNU Nusa Tenggara Barat (NTB). Agenda ini dilakukan di Kantor PWNU NTB, Mataram, pada Senin (9/12/2024).

Pada kesempatan tersebut, Gus Ipul mengingatkan mengenai tanggung jawab NU untuk mencegah kasus pelecehan serta kekerasan seksual. Terutama, di lingkungan pesantren maupun lembaga pendidikan.

Sekretaris Jenderal PBNU Bersilaturahmi PWNU

Sekretaris Jenderal PBNU

Gus Ipul mengungkap bahwa PBNU saat ini sedang menyusun strategi untuk mengatasi problem tersebut. Selain soal kekerasan seksual di pesantren, Gus Ipul juga telah berpesan mengenai sikap kepatuhan atas aturan organisasi di lingkungan NU.

Sekretaris Jenderal PBNU ini menjelaskan bahwa organisasi NU harus tetap sejalan dari kepengurusan tingkat PBNU sampai pengurus anak ranting. Terdapat tiga hal penting yang perlu Sobat Cahaya Islami lestarikan di lingkungan jam’iyah Nahdlatul Ulama tersebut.

1. Patuh dan Koherensi

Pertama, soal patuh serta taat pada aturan yang berlaku di organisasi. Kedua, adanya koherensi atau kepaduan antara tujuan organisasi di level atas hingga ke bawah.

Hal ini sangat penting untuk penguatan ekosistem organisasi besar. Selain membahas kepatuhan berorganisasi dan tanggung jawab, tentu Gus Ipul juga mengajak jajaran PWNU NTB untuk bisa memanfaatkan transformasi digital.

Terutama, dalam urusan manajemen maupun tata kelola administrasi di NU.

2. Memanfaatkan Transformasi Digital

Ketiga, Sobat Cahaya Islami sebagai bagian dari organisasi besar ini harus bisa memanfaatkan transformasi digital untuk urusan administrasi serta manajemen tata kelola di NU.

Saat ini, PBNU sudah memiliki Digdaya Persuratan, jadi tinggal pencet untuk tanda tangan dan stempel.

Sekretaris Jenderal PBNU

Sementara itu, Prof Masnun Tahir selaku Ketua PWNU NTB juga telah menyampaikan rasa bahagia atas kehadiran Gus Ipul di Kantor PWNU NTB. Saat ini, sedang dalam proses penyelesaian pembangunan gedung.

3. Perintah Pimpinan Organisasi

Secara spesifik, Prof Masnun ini telah menegaskan semua jajaran kepengurusan NU dari wilayah sampai anak ranting tetap patuh dan taat.

Terutama, atas perintah pimpinan organisasi serta aturan yang berlaku.  Beliau mengatakan bahwa PWNU NTB beserta PCNU se-NTB tegak lurus bersama dengan Rais Aam PBNU KH Miftachul Akhyar dan Ketua Umum KH Yahya Cholil Staquf (Gus Yahya).

Rektor UIN Mataram juga mengungkapkan di PWNU NTB, PCNU se-NTB, hingga anak ranting NU tetap patuh dan taat. Terutama, kepada Romo Kiai Miftahul Akhyar selaku Rais Aam PBNU dan KH Yahya Cholil Staquf selaku Ketua Umum PBNU.        

4. Menghadiri Silaturahmi dengan Jajaran PWNU

Sebagai informasi, agenda silaturahim yang digagas PWNU NTB ini akan melibatkan semua unsur. Diantaranya, ketua PCNU se-NTB, badan otonom NU se-NTB, lembaga-lembaga PWNU NTB, dan jamaah NU lainnya.

Selain harus menghadiri silaturahmi dengan jajaran PWNU NTB, Gus Ipul yang merupakan Menteri Sosial RI itu juga hadir ke kediaman Mustasyar PBNU. Beliau hadir bersama Rais Syuriah PWNU NTB TGH Turmudzi Badaruddin di Pesantren NU Qamarul Huda Bagu.

Kedatangan Sekretaris Jenderal PBNU tersebut juga disambut baik oleh jajaran pengurus pesantren dan ratusan santri di Pondok Pesantren NU Qamarul Huda Bagu.

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY