Wanita Tewas Terjatuh Saat Menari, Begini Bahaya Tarian Dalam Pandangan Islam

0
1002
Wanita Tewas Terjatuh Saat Menari 1

Wanita tewas terjatuh – Seorang wanita tewas terjatuh dari panggung setelah ditawari untuk menari erotis dengan upah 100 dollar atau 1,4 jutaan. Wanita yang diketahui bernama Maame Ama Broni ini sedang menari erotis di panggung, kemudian terjatuh yang mana kepalanya terlebih dahulu meluncur ke bawah. Sehingga menyebabkan dirinya tewas. Ini terjadi setelah kerumunan para pria semakin mendekat.

Wanita Tewas Terjatuh Saat Menari 1

Menari erotis tentu saja tarian yang memperlihatkan bagian tubuh dengan jelas. Jika dalam pandangan islam, menari hukumnya adalah dilarang. Apalagi seperti yang dilakukan oleh wanita bernama Maame Ama Broni ini. Tarian erotis mengundang hawa nafsu dari para pria. Dan ini tentu saja kemaksiatan yang sungguh diharamkan oleh Allah SWT. Mengapa Allah melarang tarian? Tentu saja dengan beberapa alasan.

Wanita Tewas Terjatuh Saat Menari, Ini Lho Bahaya Tarian Dalam Pandangan Islam

Wanita tewas terjatuh saat menari erotis di panggung. Wanita asal Akwatia di Ghana ini sebelumnya ditawari untuk menari erotis dengan upah 1,4 juta. Dan dirinya pun bersedia. Namun naasnya wanita ini justru tewas. Sobat CahayaIslam, segala hal yang akan kita lakukan memang sebaiknya didasarkan kepada syariat islam. Begitu juga mengenai tarian, dalam islam ini hukumnya dilarang.

Dan janganlah kamu berjalan di muka bumi ini dengan sombong, karena sesungguhnya kamu sekali-kali tidak dapat menembus bumi dan sekali-kali kamu tidak akan sampai setinggi gunung.

Dalam ayat ini dijelaskan bahwa kaum muslimin tidak diperbolehkan bertingkah laku yang berlebihan dalam kesenangan duniawi. Salah satunya adalah tarian bagi seorang wanita. Dimana setiap gerakannya dilakukan berlebihan dan untuk bersenang-senang.

Wanita Tewas Terjatuh Saat Menari 2

Tahukah sobat CahayaIslam, ini lho bahaya dari menari bagi wanita?

Jadi Objek Untuk Memenuhi Hawa Nafsu

Tahukah bahwa yang paling berbahaya adalah hawa nafsu. Hawa nafsu bisa membuat orang lupa diri. Itu sebabnya banyak terjadi pemerkosaan hingga pembunuhan yang disebabkan hawa nafsu atau syahwat. Maka dari itu, menari diharamkan dalam islam karena bisa mengundang hawa nafsu bagi orang yang melihatnya. Dan tentu saja ini bisa menjadi sebab rusaknya kehormatan wanita.

Sebabkan Kemaksiatan

Menari bisa mengundang kemaksiatan lho sobat CahayaIslam. Hal ini karena tarian adalah kesenangan yang sangat dekat dengan nafsu atau zina. Tarian erotis tentu saja memamerkan bagian tubuh yang seharusnya ditutupi. Dan ini menimbulkan kemaksiatan.

Katakanlah kepada orang laki-laki yang beriman: “Hendaklah mereka menahan pandanganya, dan memelihara kemaluannya; yang demikian itu adalah lebih suci bagi mereka, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang mereka perbuat”.

Menjadi Sebab Dosa Besar

Menari bukan hanya menimbulkan banyak kerugian berupa kemaksiatan. Namun juga menjadi sebab dosa besar. Islam telah mengajarkan bagi laki-laki untuk menundukkan pandangan. Sementara bagi wanita diminta untuk menutup auratnya. Namun menari menyebabkan penyimpangan bagi banyak orang, baik kaum wanita maupun kaum laki-laki.

Wanita tewas terjatuh – Ini terjadi ketika sang wanita menari erotis di atas panggung. Dengan kejadian ini, kita bukan hanya belajar tentang maut yang bisa datang kapan saja. Namun menari juga bisa jadi sebab kemaksiatan, dan merugilah orang yang meninggal dalam keadaan bermaksiat ya sobat CahayaIslam.


Catatan Kaki:

(1) – Surat Al-Isra’ Ayat 37

(2) – Surat An-Nur Ayat 30

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY