SMP Muhammadiyah Mojolaban telah menggelar kegiatan “Studi Inspirasi” ke SMP Muhammadiyah Sinar Fajar Klaten, Sabtu (13/7/24). Kegiatan ini dilakukan dalam rangka upaya meningkatkan kompetensi guru dan karyawan.
Kegiatan tersebut juga bertujuan untuk bisa memperdalam wawasan dan pengetahuan. Hal ini tentunya berkaitan dengan praktik pendidikan yang telah diterapkan di SMP Muhammadiyah Sinar Fajar. Selain itu, bertukar pengalaman untuk meningkatkan kualitas pendidikan di kedua sekolah.
SMP Muhammadiyah Mojolaban Gelar Kegiatan
Rombongan dari SMP Muhammadiyah Mojolaban diketahui tiba di SMP Muhammadiyah Sinar Fajar Klaten, pada pukul 08.00 WIB. Rombongan tersebut tentunya telah disambut hangat pula oleh Kepala Sekolah Agus Mulyadi, serta dewan guru dan karyawan SMP Muhammadiyah Sinar Fajar.
Acara tersebut dimulai dengan sambutan dari Agus Mulyadi yang mengucapkan selamat datang dan menguraikan profil serta prestasi SMP Muhammadiyah Sinar Fajar. Ino Setiawan, selaku Kepala dari SMP Mojolaban, mengungkapkan rasa syukur atas rahmat dan karunia Allah SWT yang memungkinkan pelaksanaan Studi Inspirasi tersebut.
1. Program Rutin
Kegiatan Studi Inspirasi ini termasuk salah satu program rutin yang dilakukan oleh SMP Muhammadiyah kabupaten Mojolaban. Ini merupakan kegiatan Studi Inspirasi yang kedua kalinya. Sebelumnya pada tahun 2023, SMP ini telah melaksanakan Studi Inspirasi ke SMP MUTU, dan berbagi pengalaman dengan Ustadzah Arum Dyah Ripdianti, M.Pd.
Peserta studi inspirasi juga telah mengikuti sesi diskusi dan presentasi yang dipandu oleh Wakil Kepala Kurikulum, dan Wakil Kepala Kesiswaan. Bahkan, beberapa Asatidz dari SMP Muhammadiyah Sinar Fajar.
Dalam sesi tersebut, dibahas pula berbagai macam program unggulan seperti peningkatan literasi, penggunaan teknologi dalam pembelajaran, dan strategi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Selain itu, efektivitas pengelolaan administrasi, kebiasaan baik (Good Habits), serta strategi pengembangan karakter siswa.
2. Berdiskusi Lebih Dalam
Guru-guru SMP Muhammadiyah ini juga berkesempatan untuk bisa bertanya dan berdiskusi mengenai berbagai aspek yang ingin diketahui lebih lanjut. Setelah sesi diskusi, tentu rombongan akan diajak berkeliling untuk melihat fasilitas sekolah.
Misalnya saja seperti fasilitas ruang kelas, laboratorium, perpustakaan, serta area kegiatan ekstrakurikuler. Peserta dan Sobat Cahaya Islami tampak sangat antusias dan banyak mencatat hal-hal menarik selama studi inspirasi di SMP Muhammadiyah Sinar Fajar.
Acara tersebut juga ditutup dengan sesi foto bersama dan pemberian cinderamata sebagai tanda terima kasih dari SMP Muhammadiyah kabupaten Mojolaban kepada SMP Muhammadiyah Sinar Fajar Klaten.
3. Membawa Manfaat Positif
Kegiatan Studi Inspirasi ini tentunya diharapkan membawa manfaat positif bagi kedua sekolah dan Sobat Cahaya Islami. Terutama, dalam upaya untuk terus meningkatkan mutu pendidikan.
Dengan selesainya kegiatan ini, SMP Muhammadiyah kabupaten Mojolaban sendiri berharap bisa langsung mengimplementasikan berbagai ilmu serta pengalaman yang diperoleh.
Selain itu, juga turut menjalin kerjasama yang lebih erat dengan SMP Muhammadiyah Sinar Fajar Klaten di masa mendatang. Maju dan Bersinar Bersama AUM Pendidikan Muhammadiyah Indonesia merupakan salah satu harapan besar kedua sekolah tersebut. Hal ini disampaikan juga oleh SMP Muhammadiyah Mojolaban dalam kegiatan tersebut.