Oknum TNI Penabrak Handi-Salsa Terancam Penjara Seumur Hidup, Ini Dosa Yang Ditanggung Pelaku Dalam Pandangan Islam

0
664
Oknum TNI Penabrak Handi-Salsa 2

Oknum TNI penabrak – Beberapa waktu lalu publik dihebohkan dengan berita ditemukannya mayat yang merupakan pasangan Handi dan Salsa di sungai Serayu. Kemudian diketahui bahwa keduanya adalah korban tabrakan dan mayatnya dibuang oleh ketiga oknum TNI. Ditambah dengan keterangan saksi yang menyebutkan kronologi dan juga ciri-ciri dari pelaku yang membawa kedua korban dengan alasan akan dibawa ke rumah sakit.

Oknum TNI Penabrak Handi-Salsa 1

Kejadian ini tentu saja sangatlah sadis, bukan hanya pembunuhan namun masih adanya perbuatan zalim terhadap jenazah korban. Dalam pandangan islam, tentu saja ini sangat dilarang atau bahkan dilaknat oleh Allah SWT. Ketiga pelaku yang merupakan oknum TNI kabarnya terancam dipecat dan juga penjara seumur hidup. Bagaimana hal ini dalam pandangan agama islam?

Oknum TNI Penabrak Handi-Salsa Terancam Penjara Seumur Hidup, Ini Dosa Yang Ditanggung Pelaku

Oknum TNI Penabrak Handi-Salsa 2

Oknum TNI penabrak pasangan Handi-Salsa terancam penjara seumur hidup karena perbuatannya. Bukan hanya menabrak, namun ketiga oknum TNI bahkan tega membuang mayat korban. Tentu saja ini sangat menyimpang dari ajaran agama islam. Seperti yang tercermin dalam ayat Al Quran, dimana Allah membenci perbuatan zalim manusia terhadap sesamanya. Apalagi hingga menyebabkan nyawa orang lain terenggut.

Dan janganlah kamu membunuh jiwa yang diharamkan Allah (membunuhnya), melainkan dengan suatu (alasan) yang benar. 

Dalam ayat ini telah ditegaskan bagaimana Allah mengharamkan manusia untuk membunuh manusia lainnya. Terlebih jika bukan karna suatu alasan yang benar. Sementara dalam kasus tabrakan yang terjadi diatas, ini sama halnya dengan perbuatan membunuh lho. Apalagi melakukan tindakan zalim hingga membuang jenazah. Lalu dosa apa yang ditanggung pelaku menurut pandangan islam?

Dosa Membunuh dan Berbuat Keji

Salah satu dosa yang ditanggung oleh ketiga pelaku ini adalah dosa membunuh dan berbuat keji. Tindakan pelaku yang menabrak dua pasangan yang merupakan korban, hingga kemudian membuang jenazahnya. Ini bisa diartikan sebagai tindakan pembunuhan lho sobat CahayaIslam. Dan jelas ini hukumnya diharamkan dalam agama islam.

Dosa Berbuat Zalim Terhadap Jenazah

Dosa yang ditanggung oleh ketiga oknum TNI ini bukan hanya berbuat keji saja. Namun juga perbuatan zalim terhadap jenazah korban. Dalam islam, ada yang harus diperhatikan bagaimana untuk memperlakukan jenazah dari orang yang sudah meninggal. Sehingga jika kaum muslimin tidak memandikan, mensholati hingga menguburkannya dengan layak. Ini berarti sama dengan berbuat zalim lho.

Dosa Melanggar Ajaran Islam

Dalam islam, pembunuhan atau berbuat keji terhadap sesama dikatakan sebagai perbuatan yang dilaknat Allah SWT. Itu artinya barangsiapa berbuat demikian, tentu saja melanggar ajaran islam. Dan ini menjadi salah satu dosa yang harus ditanggung oleh pelakunya dan dimintai pertanggungjawaban di akhirat nanti.

Oknum TNI penabrak – pasangan Handi dan Salsa terancam mendapatkan hukuman bui seumur hidup dan juga dipecat dari posisinya. Ini adalah akibat dari perbuatan keji yang dilakukan oleh pelaku. Ini salah satu bukti betapa besarnya kuasa Allah SWT, sehingga setiap orang yang berbuat keji pasti akan menuai balasannya. Bukan hanya di akhirat nanti namun juga di dunia.


Catatan Kaki:

(1) – Surat Al-Isra’ Ayat 33

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY