Hubungan Adab dan Pemahaman Ilmu Menurut Pandangan Islam

0
107
Hubungan adab dan pemahaman ilmu

Hubungan adab dan pemahaman ilmu – Adab dan ilmu agama merupakan dua aspek penting dalam Islam karena saling berkaitan. Para ulama sepakat bahwa hubungan adab dan pemahaman ilmu sangat penting. Hal ini tidak terlepas dari keutamaan mempelajari adab sebelum ilmu dan Rasulullah mendapatkan mandat untuk menyempurnakan akhlak yang baik.

Apa Hubungan Adab dan Pemahaman Ilmu?

Banyak orang beranggapan jika orang yang kaya ilmu, secara otomatis perilaku atau akhlaknya semakin baik. Anggapan tersebut berkaitan erat dengan keyakinan bahwa ilmu selalu mempengaruhi perilaku seseorang. Pada kenyataannya tidak demikian, banyak ilmu yang dimiliki seseorang menjadi sia-sia jika tidak dilandasi akhlak.

Hubungan adab dan pemahaman ilmu sangat erat dalam pandangan Islam. Ilmu agama merupakan landasan dari pengetahuan tentang ajaran Islam. Sedangkan adab mencakup banyak hal, seperti etika dan perilaku yang harus umat Muslim amalkan.

Berikut ini aspek penting yang membentuk karakter dan kepribadian muslim yang sempurna berkaitan dengan adab dan ilmu:

1.     Ilmu Agama Sebagai Landasan

Ilmu agama merupakan kunci untuk memahami ajaran Islam secara lebih mendalam lagi. Mempelajari Al Qur’an, Hadits, aqidah hingga sejarah Islam akan memberi pemahaman dan tuntunan agama yang benar. Selain itu, ilmu agama juga memberikan pengetahuan mengenai perintah, larangan hingga nilai-nilai moral yang harus umat Islam ikuti.

2.     Adab jadi Hal Penting untuk Mengamalkan Ilmu

Ilmu agama yang Sobat Cahaya Islam peroleh tanpa adanya adab akan menghadirkan dampak negatif. Sebab, adab mengajarkan setiap individu bagaimana cara menghormati ilmu dan para guru. Menjunjung tinggi adab akan mengajarkan setiap individu harus tetap santun dan rendah hati dalam keseharian, contohnya saat berdebat.

Hubungan adab dan pemahaman ilmu

Bahkan ada pepatah mengatakan adab lebih dulu baru ilmu. Hadist tentang pentingnya adab atau akhlak yaitu:

Sesungguhnya aku diutus untuk menyempurnakan akhlak mulia“. 1

Adab merupakan pembeda untuk orang yang pintar dan benar. Orang berilmu sudah tentu memiliki kepintaran, namun tanpa melengkapinya dengan adab atau akhlak tidak akan menjamin mengantarkannya pada kebenaran. Selain itu, adab juga berfungsi sebagai benteng yang akan menjadi pelindung orang berilmu.

Orang berilmu tidak lepas dari godaan, seperti kesombongan yang akan terus menghantui. Tidak heran jika orang berilmu sering merasa tahu segalanya dan selalu benar. Agar terhindar dari godaan tersebut, maka perlu adanya adab. Tidak heran jika hubungan adab dan pemahaman ilmu memiliki keterkaitan dan fungsi penting.

3.     Adab Berinteraksi dengan Allah

Adab juga memiliki peranan penting dalam mengatur hubungan manusia dengan Allah. Kehadiran Allah yang Maha Kuasa memerlukan sikap tunduk dan hormat. Terlebih lagi ketika mengamalkan ilmu agama, maka adab akan membantu setiap individu bisa menjalankan ibadah dengan baik.

Salah satu hadist yang membuktikan bahwa hubungan adab dan pemahaman ilmu memiliki keterkaitan erat yaitu:

“Orang mukmin yang paling sempurna imannya adalah yang paling baik akhlaknya.” 2

Sebagai muslim sejati, hendaknya Sobat Cahaya Islam mengutamakan adab di manapun berada. Setinggi dan seluas ilmu yang umat muslim miliki harus tetap mendahulukan akhlak baik. Sebab, tanpa akhlak baik, maka ilmu yang umat Islam miliki tidak bernilai.

Hubungan adab dan pemahaman ilmu dapat Sobat Cahaya Islam lihat dari pentingnya dua aspek ini dalam Islam. Orang berilmu tanpa menyempurnakan adab atau akhlak, maka tidak akan membawa manfaat bagi orang lain. Padahal Allah membenci orang yang memiliki sifat takabur atau sombong saat memiliki ilmu.


  1. (HR. Al Baihaqi, dishahihkan Al Albani dalam Silsilah Ash Shahihah, no. 45) ↩︎
  2. (HR. Tirmidzi no. 1162. Dinilai shahih oleh Al-Albani dalam Ash-Shahihah no. 284) ↩︎

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY