Begini Cara Membuat Secreto, Ternyata Merupakan Salah Satu Perbuatan Terpuji

0
586
Cara membuat secreto

Cara Membuat Secreto – Ada baru lagi layanan pesan berbasis menjaga rahasia yakni Secreto yang kini menjadi viral. Lantas bagaimana cara membuat Secreto?

Cara membuatnya terbilang cukup mudah dan dapat dilakukan dengan beberapa tahapan yang sederhana.

Secreto memberikan layanan yang memungkinkan pengguna agar dapat mengirim suatu pesan tersembunyi tanpa terungkap siapa nama dan juga identitasnya.

Yang membuat Secreto akhir-akhir ini viral adalah mulai terintegrasi dengan berbagai media sosial yang setiap hari tidak berhenti digunakan oleh masyarakat.

Contohnya saja Instagram, Facebook bahkan aplikasi bertukar pesan chat pribadi maupun grup yang paling banyak penggunanya yakni WhatsApp.

Sedangkan tujuan dari Secreto adalah membuat orang bisa memberikan komentar terkait berbagai macam hal tanpa perlu dikenali identitasnya.

Konsep yang dimiliki Secreto adalah di mana para pengguna media sosial bisa mengutarakan pertanyaan kepada orang lain serta mendapat jawaban namun secara anonim.

Hal ini menjadikan para pengguna tidak akan mengetahui siapa identitas dari yang mengirimkan pesan.

Dengan demikian Secreto bisa membuat semua orang saling bertanya dan mendapatkan jawaban yang jujur.

Namun tetap saja Secreto bisa saja digunakan untuk berbagai hal yang sifatnya negative seperti bully, menghina serta perundungan.

Maka para pengguna diharapkan bisa memanfaatkan fitur Secreto dengan sikap yang bijak.

Begini Cara Membuat Secreto, Ternyata Merupakan Salah Satu Perbuatan Terpuji

Setelah Anda mengetahui bahwa cara membuat Secreto cukup mudah, Anda bisa menyikapi fitur ini dengan sikap yang baik kepada sesama meskipun identitas Anda tetap tersembunyi.

Akan tetapi, tahukah Anda, Sobat Cahaya Islam? Bahwa menjaga rahasia merupakan salah satu hal yang terpuji.

Kitman; yakni menjaga rahasia supaya aib diri sendiri, orang lain atau semua orang secara menyeluruh dapat terjaga demi terciptanya kemaslahatan yang mana seperti perintah agama Islam.

Beberapa rahasia yang harus kita jaga adalah ;

1.     Menjaga Rahasia Pribadi

Hal terpenting dari menjaga rahasia pribadi yakni perbuatan dosa yang pernah kita lakukan hingga maksiat.

Cara membuat secreto

Seperti pada hadits di bawah ini ;

“Jauhilah perbuatan menjijikkan yang Allah larang ini. Siapa yang pernah melakukannya, hendaknya dia merahasiakannya dengan tabir yang Allah berikan kepadanya, dan bertaubat kepada Allah. Karena siapa yang kesalahannya dilaporkan kepada kami, maka kami akan tegakkan hukuman seperti dalam kitab Allah.” (HR. Hakim 3/272, al-Baihaqi dalam as-Shughra 2719 dan dishahihkan ad-Dzahabi).

Perbuatan dosa dan maksiat harus kita jauhi karena Allah SWT sudah dengan jelas melarang hal ini.

Apabila kita pernah melakukannya sebaiknya kita merahasiakannya dari orang lain dan segera bertaubat kepada Allah serta berjanji tidak akan mengulangi perbuatan dosa tersebut.

Selain itu merahasiakan tentang hubungan seksual antara suami dan istri juga sangatlah penting.

Karena menyebarkan rahasia yang dilakukan suami dan istri setelah melakukan hubungan seksual akan menjadi seburuk-buruknya manusia di sisi Allah pada saat hari kiamat.

2.     Menjaga Rahasia Orang Lain

Merahasiakan perbuatan dosa, maksiat dan segala  urusan pribadi orang lain adalah hal yang terpuji.

Seperti hadits di bawah ini ;

“Barangsiapa yang memandikan seorang mayit, lalu ia merahasiakan keburukan mayit itu, maka Allah ampuni dia sebanyak empat puluh kali.” (HR. Al Hakim dan ia berkata bahwa ini adalah hadits shahih menurut syarat Imam Muslim, dishahihkan oleh Asy Syaikh Al Albani dalam Shahih Targhib wat Tarhib No. 3492)

3.     Menjaga Rahasia Strategi Perjuangan

Allah SWT memberikan suatu peringatan kepada seluruh kaum muslimin agar tidak menyebarkan rahasia kepada musuh-musuh Islam.

Cara membuat secreto

Seperti firman Allah ;

“Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu mengambil musuh-Ku dan musuhmu menjadi teman-teman setia yang kamu sampaikan kepada mereka (berita-berita Muhammad), karena rasa kasih sayang; padahal sesungguhnya mereka telah ingkar kepada kebenaran yang datang kepadamu, mereka mengusir Rasul dan (mengusir) kamu karena kamu beriman kepada Allah, Tuhanmu. Jika kamu benar-benar keluar untuk berjihad di jalan-Ku dan mencari keridhaan-Ku (janganlah kamu berbuat demikian). Kamu memberitahukan secara rahasia (berita-berita Muhammad) kepada mereka, karena rasa kasih sayang. Aku lebih mengetahui apa yang kamu sembunyikan dan apa yang kamu nyatakan. Dan barangsiapa di antara kamu yang melakukannya, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.” (QS. Al-Mumtahanah, 60: 1)

Demikian di atas merupakan ulasan cara membuat Secreto dan juga penjelasan bahwa menjaga rahasia termasuk salah satu perbuatan terpuji.

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY