5 Manfaat Selalu Ingat Kematian Bagi Umat Muslim

0
2589
5 Manfaat Selalu Ingat Kematian Bagi Umat Muslim

Kajian IslamSering kita dengar dalam ceramah agama hidup di dunia ini hanya sementara, sedangkan kehidupan di akhirat yang kekal adanya. Perpisahan kehidupan dunia ini terjadi saat kematian telah datang. Kematian akan menyapa siapapun dan kapanpun. Tidak ada satu manusiapun tahu kapan kematian datang menjemput mereka, karena itu adalah rahasia Allah.

Oleh sebab itu kita diberikan waktu didunia harus dipergunakan sebaik mungkin untuk menghadapi kehidupan akhirat nantinya. Kajian islam mengenai manfaat selalu ingat kematian ternyata sangat banyak. Mengetahui manfaat ini jelas membuat kita semakin mendekatkan diri kepada Allah. Lalu apa saja 5 Manfaat Selalu Ingat Kematian Bagi Umat Muslim? simak lebih lengkapnya.

5 Manfaat Selalu Ingat Kematian Bagi Umat Muslim

Dalil Kematian

Sebelum memasuki kajian islam mengenai manfaat selalu ingat kematian inti dari pembicaraan kita kali ini, alangkah baiknya kita mengetahui dasar hukumnya terlebih dahulu. Kematian dapat datang kapan saja dan dimana saja. Tidak harus menunggu sakit, menunggu tua, bahkan untuk menghindari kematian dan bersembunyi dilubang semut sekalipun, dia akan mendatangi kita. Dalam Qur’an surah an-Nisa’ ayat 78 :

أَيْنَمَا تَكُونُوا يُدْرِكْكُمُ الْمَوْتُ وَلَوْ كُنْتُمْ فِي بُرُوجٍ مُشَيَّدَةٍ ۗ وَإِنْ تُصِبْهُمْ حَسَنَةٌ يَقُولُوا هَٰذِهِ مِنْ عِنْدِ اللَّهِ ۖ وَإِنْ تُصِبْهُمْ سَيِّئَةٌ يَقُولُوا هَٰذِهِ مِنْ عِنْدِكَ ۚ قُلْ كُلٌّ مِنْ عِنْدِ اللَّهِ ۖ فَمَالِ هَٰؤُلَاءِ الْقَوْمِ لَا يَكَادُونَ يَفْقَهُونَ حَدِيثًا

Di mana saja kamu berada, kematian akan mendapatkan kamu, kendatipun kamu di dalam benteng yang tinggi lagi kokoh, dan jika mereka memperoleh kebaikan, mereka mengatakan: “Ini adalah dari sisi Allah”, dan kalau mereka ditimpa sesuatu bencana mereka mengatakan: “Ini (datangnya) dari sisi kamu (Muhammad)”. Katakanlah: “Semuanya (datang) dari sisi Allah”. Maka mengapa orang-orang itu (orang munafik) hampir-hampir tidak memahami pembicaraan sedikitpun? [1]

Oleh sebab itu kita memang dianjurkan mengingat kematian berdasarkan Qur’an dan hadist. Rasulullah SAW pernah bersabda ‘Perbanyaklah kalian mengingat pemutus kelezatan (kematian)’. Rasulullah pun menghimbau umatnya untuk selalu mengingat kematian. Karena kematian bisa datang kapan saja dan kepada siapa saja.

Sikap, perbuatan atau keadaan apapun kita harus selalu berada dalam keadaan siap untuk pergi. Dalam hadist Manfaat selalu ingat kematian lain tertulis bahwa ‘Ingatlah mati niscaya kau kan peroleh kelegaan, dengan mengingat mati akan pendeklah angan-angan.’ Lalu apa saja manfaat selalu ingat kematian?

Manfaat Mengingat Kematian

Mendapat pahala

Kajian islam mengenai menginat kematian yang pertama yaitu ternyata bisa menambah pahala kita, karena termasuk ibadah tersendiri. Terlebih lagi bila kita mengingat mati dan diiringi bersama dzikir kepada Allah. Pasti pahalanya berlipat ganda.

Selalu ingat kepada Allah

Rasa takut akan kematian, membuat umat lebih sering mengingat Allah. Dalam beribadah pun akan lebih khusu’ serta selalu mengerjakan perbuatan yang baik. karena kematian dapat datang kapan saja. Tidak akan ada umat Islam yang mau mati dalam keadaan fasik atau buruk bukan?

Persiapan diri

Kajian islam yang kedua adalah dunia yang fana adalah tempat kita mempersiapkan diri mencari bekal untuk kelak di akhirat. Siapa yang ingin mendapatkan surga, dia juga harus menjalankan perintah-Nya. Manfaat selalu ingat kematian kita akan semakin mempersiapkan diri menghadap Allah SWT. Sebab kita semua tahu ketika di akhirat kelak amal dan perbuatan kita akan mendapatkan balasan yang setimpal.

Memperbaiki hidup

Keutamaan mengingat kematian adalah memperbaiki hidup. Sebelum ajal datang tidak ada yang terlambat. Bila dulu kita sering berbuat maksiat, tidak pernah melaksanakan perintah Allah dan lebih suka berdekatan dengan setan. Pintu taubat Allah tidak akan tertutup sebelum ajal menghampiri. Terlebih lagi Allah Maha Pengampun, asalkan kita bertaubat dengan sungguh-sungguh dan tidak mengulangi perbuatan mungkar lagi. InsyaAllah pintu taubat masih terbuka dan jadi jalan kita memperbaiki hidup dari awal.

Mencegah kita berbuat dzolim

Bila kita memahami ayat al Qur’an dan hadist tadi, sangat jelas bahwa kematian dapat datang kapan saja. Dan jika kita terus mengingat kematian tidak hanya saat mendengarkan ceramah agama atau saat membaca kajian islam, maka saat akan berbuat buruk atau berbuat dzolim akan urung dikerjakan. Sebab kita tidak akan mau Allah mencabut nyawa kita saat tengah berbuat dzolim.

Itulah sobat Cahaya Islam, beberapa kupasan kajian islam mengenai dalil dan Manfaat selalu ingat kematian. Dapat dilihat bahwa Allah dan Rasul-Nya memberikan banyak arahan dan petunjuk kepada setiap umatnya untuk mempersiapkan diri menghadapi kehidupan yang kekal yakni di akhirat.


Catatan Kaki

[1] QS. an-Nisa’ ayat 78

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY