Doa Nabi Yaqub AS yang Diajarkan Oleh Malaikat Maut

0
10033
Doa Nabi Yaqub AS yang Diajarkan Oleh Malaikat Maut

Cerita IslamiDari sekian banyak doa-doa yang kita panjatkan kepada Allah, ada yang memang bisa dengan mudah Allah kabulkan, namun ada pula yang belum terkabul.

Bisa jadi doa-doa kita memang ada yang kurang dan masih perlu di pertajam lagi dengan melaksanakan banyak ibadah dan introspeksi diri.

Dalam artikel lain kami juga telah mengulas beberapa tips doa dan alasan-alasan kenapa doa tidak kunjung Allah kabulkan.

Pada kesempatan kali ini, kami akan membahasnya lagi, namun lebih tepatnya menambahkan satu tips, yakni doa nabi Yaqub AS.

Menurut sumber yang kami dapatkan akan memberi kepastian yang tinggi pada terkabulnya doa anda.

Tim Cahayaislam mendapatkan trik doa nabi Yaqub AS ini dari guru besar Podok Pesantren Mulya Abadi, KH. Shobirun Ahkam yang menjelaskan bahwasanya doa ini di nukil dari salah satu kitab yang di sebut Al Faroju bakda Assyidan.

Dalam salah satu riwayat yang terdapat pada kitab tersebut, mengisahkan tentang malaikat maut yang menemui Nabi Yaqub AS. Kisah ini melengkapi detail kisah nabi Yusuf yang ada dalam Al Qur’an.

Malaikat maut yang bertamu di rumah Nabi Yaqub

Dalam riwayat tersebut menceritakan bahwasanya pada suatu ketika datanglah malaikat maut di depan pintu rumah nabi Yaqub untuk bertamu. Sosok malaikat maut itu meminta izin dan mengucapkan salam kepadanya. Namun malaikat maut itu tidak datang dengan niyat untuk mencabut nyawa siapapun pada waktu itu.

Nabi Yaqub yang anaknya telah dilaporkan saudara-saudaranya hilang diterkam binatang buas ketika sedang berkelana dihutan memanfaatkan kesempatan pertemuan beliau dengan malaikat maut tersebut untuk memastikannya.

Dalam lirih suaranya yang di selimuti kerinduan pada sosok anaknya Yusuf AS, beliau bertanya kepada malaikat maut tersebut “Wahai malaikat maut, demi dzat yang telah menciptakan sosokmu! Apakah engkau telah mencabut ruh dari anakku Yusuf?”

Malaikat maut yang berdiri didepannya menyergahnya dengan jawaban “Belum! Aku belum mencabut ruh dari Yusuf! Tetapi aku disini akan mengajarkan kepadamu sebuah doa, yang mana ketika doa ini engkau panjatkan, maka Allah pasti akan mengabulkan doamu!” – jawab Malaikat Maut dengan tegas

Malaikat maut mengajarkan doa kepada Nabi Yaqub

Doa Nabi Yaqub AS

Dengan sumringah, Nabi Yaqub kemudian mengangguk mengiyakan agar Malaikat maut mengajarinya doa tersebut. Malaikat maut itu kemudian memerintahkan Nabi Yaqub untuk menengadahkan tangannya dan berdoa: Yaa dzal Ma’rufilladzi laa yanqhoti’u abadan wa laa yukhsiihi ghoiruhu

يا ذا المعروف الذي لا ينقطع أبدا ، ولا يحصيه غيره

Tak lama berselang setelah beliau memanjatkan doa Nabi yaqub yang di ajarkan oleh Malaikat maut tersebut, sebelum matahari mulai menyingsing ufuk timur dalam khidmat pengamalan doa tersebut sayup-sayup terdengar ketukan di depan rumah Nabi Yaqub.

Seorang pembawa kabar baik datang berkunjung dengan membawa bingkisan yang berisi baju bekas yang pernah di pakai anaknya, Yusuf AS.

Di usaplah kedua matanya dan kembalilah penglihatan beliau dengan di liputi rasa syukur kepada Allah karena anaknya Yusuf masih hidup (Terkait surat Yusuf 93).

ذْهَبُوا بِقَمِيصِي هَٰذَا فَأَلْقُوهُ عَلَىٰ وَجْهِ أَبِي يَأْتِ بَصِيرًا وَأْتُونِي بِأَهْلِكُمْ أَجْمَعِينَ

Nah, dari cerita-cerita Nabi Yusuf, di jelaskan bahwasanya nabi Yaqub memang selalu merana akan kepergian anaknya Yusuf hingga buta. Tidak ada hal lain yang dia inginkan di dunia ini selain mendengar kabar bahwa anaknya Yusuf masih hidup.

Ketika doa nabi Yaqub AS yang di ajarkan oleh malaikat maut di panjatkan, harapan yang beliau inginkan di jabahi oleh Allah.

Kita bisa mempraktikkan doa ini sebagai doa yang baik untuk meningkatkan presentasi terkabulkannya harapan-harapan kita. Semoga bermanfaat ya!

TIDAK ADA KOMENTAR

LEAVE A REPLY